Cegah Covid-19, Polres Bukittinggi Gelar Patroli Skala Besar
BUKITTINGGI, Pionir--Polres Bukittinggi, Sumatera Barat (Sumbar) tanpa henti melakukan upaya pencegahan terhadap penyebaran virus corona atau Covid-19. Mulai dari menggelar patroli gabungan skala besar hingga menerapkan physical distancing di sejumlah kawasan.
"Kami juga memberikan imbauan. Bahkan mengambil tindakan tegas berupa pembubaran kerumunan massa," kata Kapolres Bukittinggi AKBP Iman Pribadi Santoso, S,IK, MH didampingi Dandim 0304/Agam Letkol Inf. Victor Andhyka Tjokro, SIP, saat melepas kendaraan dinas roda empat Polres dan Polsek Jajaran Polres Bukittinggi yang dikerahkan dalam kegiatan patroli gabungan skala besar.
Sejauh ini kata Iman Pribadi Santoso, Polres Bukittinggi bersama Polsek jajaran telah memberlakukan kawasan physical distancing di beberapa titik.
Termasuk di kawasan perumahan, jalur-jalur jalan dan pemukiman padat penduduk.
Dikatakannya, Polres Bukittinggi juga sudah memberikan edukasi kepada masyarakat untuk menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi aktivitas di luar rumah sesuai anjuran pemerintah dalam rangka menghalau penyebaran Covid-19 akan terus dijalankan.
"Penerapan physical distancing kami buat per dua hari dengan lokasi berbeda-beda. Sedangkan patroli skala besar bersama rekan-rekan TNI, Satpol PP dan Dinas Perhubungan," kata AKBP Iman Pribadi Santoso. (Firman Sikumbang)
0 Comments