KAPOLRES MENTAWAI SALING BERBAGI PENUH RASA EMPATI

iklan adsense
Kapolres Mentawai Saling Berbagi Penuh Rasa Empati 
MENTAWAI, Pionir—Ada kata-kata bermakna dan pantas menjadi kutipan yang meluncur dari mulut Kapolres Mentawai AKBP Dody Prawiranegara, SH, MH, S.IK pada saat ia berbagi sembako pada masyarakat pada Selasa 14 April 2020. 

Saat itu kepada Pionir Dody Prawiranegara mengatakan, “Setiap manusia terlahir tidak hanya dalam bentuk raga saja, namun juga dengan dibekali pikiran dan perasaan. Unsur perasaan yang ada dalam diri manusia inilah yang mendorong munculnya empati”. 

Begitu kata-kata penuh makna yang dilontarkan Dody sambil berjalan memanggul beras yang akan dibagikan pada pondok pesanteren Hidayatulloh Km. 8 Tua Pejat dan Yayasan Panti Asuhan Kaum di km, 2. Pada hari itu sekira jam 08.30 WIB Kapolres bersama-sama dengan kepala Basarnas dan anggota Kodim 0319 Mentawai serta beberapa perwira dan bintara Polres melaksanakan bhakti sosial menyerahkan sembako berupa beras, telur, dan mie instan kepada beberapa pondok pesantren. 
Tampaknya kata-kata yang dilontarkan Dody terkait rasa empati itu tak sekedar untuk dikomat-kamitkannya saja. Hal ini jelas terlihat dari gerak-gerik tubuhnya saat memanggul beras, yang memang tidak ada unsur rekayasa dan benar-benar didorong rasa empati. 

Empati sendiri kata Dody menjelaskan, sebenarnya merupakan respons yang kompleks karena meliputi komponen afektif dan kognitif. “Dengan komponen afektif, berarti seseorang dapat merasakan apa yang orang lain rasakan dan dengan komponen kognitif seseorang mampu memahami apa yang orang lain rasakan. 

Rasa empati inilah yang kemudian mendorong manusia untuk saling tolong menolong dengan orang lain,” terang Dody. 

Manusia kata Dody menambahkan, adalah makhluk individualis, namun sekaligus makhluk sosial. Manusia membutuhkan privasi, namun tidak akan pernah mampu hidup tanpa campur tangan dan pertolongan orang lain. 
“Tolong menolong dalam kebaikan merupakan salah satu bentuk sikap hidup yang didambakan oleh umat manusia di seluruh muka bumi. 
Sikap hidup saling tolong menolong dapat mewujudkan terciptanya kedamaian bagi umat manusia. Sikap hidup saling tolong menolong merupakan kunci dan tips hidup tentram di mana pun kita berada,” kata Dody menambahkan. 

Selain membagi sembako, pada hari itu Polres Mentawai bersama-sama dengan kepala Basarnas dan anggota Kodim 0319 Mentawai serta beberapa perwira dan bintara Polres juga membagi-bagikan sebayak 2.500 masker secara gratis pada pengguna jalan. 

Selain itu, Kapolres Mentawai melakukan penempelan Maklumat Kapolri serta pembagian selebaran imbauan berkaitan dengan pencegahan penyebaran virus Covid-19. (Firman Sikumbang)
iklan adsense

Post a Comment

0 Comments