KAPOLSEK X KOTO PIMPIN PENGAMANAN RELOKASI PEDAGANG DI PASAR TUMPAH KOTO BARU

iklan adsense
Kapolsek X Koto Pimpin Pengamanan Relokasi Pedagang di Pasar Tumpah Koto Baru

PADANG PANJANG,Pionir-- Senin (27/7) sekitar pukul 08.00 Wib, Kapolsek X Koto Iptu Hendra,SH.MH memimpin pelaksanaan kegiatan Pengamanan dan Pengaturan serta merelokasi Pedagang di Pasar Tumpah Koto Baru. 

Dalam kegiatan tersebut Kapolsek X Koto di dampingi oleh Waka Polsek X Koto Ipda Sudirman beserta anggota jajaran Polsek X Koto sebanyak 10 (sepuluh) orang. Sekitar pukul 10.30 Wib, kegiatan tersebut dilanjutkan dengan merelokasi para pedagang barang harian. Dan dalam kegiatan tersebut juga tampak hadir Wali Nagari Koto Baru Adenis, Sekretaris FKPM Koto Baru Joni, Amd, Danramil X Koto Serma Yasril Tanjung beserta anggota, Kepala Padar Koto Baru Tarmizi beserta anggota. 

Kegiatan relokasi pedagang tersebut semula berada di Los Pasar Lama kemudian di relokasi ke tempat penampungan pedagang, di area Pasar yang baru di Pasar Koto Baru Nagari Koto Baru, Kecamatan X Koto, Kabupaten Tanah Datar. 
Kegiatan Relokasi Pedagang Pasar Tumpah tersebut bertujuan untuk mengurangi kepadatan jumlah pedagang pada Los Pasar yang lama terutama pedagang sayur yang menggunakan badan jalan. 

Pengurangan jumlah pedagang ini dapat meminimalisir Kemacetan di Pasar Tumpah Koto Baru. "Relokasi para pedagang di pasar Tumpah ini dilaksanakan berdasarkan kesepakatan bersama pedagang, dimana relokasi ini dilakukan dengan tujuan untuk menertibkan fasilitas umum demi kebaikan dan kenyamanan kita bersama, khususnya bagi pedagang dan para konsumennya," tutur Kapolsek X Koto Iptu Hendra, SH.MH. (*)
iklan adsense

Post a Comment

0 Comments