KAPOLRES PASBAR KUNJUNGI POLSEK GUNUNG TULEH
PASAMAN BARAT, Pionir--Jumat 21 Agustus 2020 itu Kapolres Pasaman Barat (Pasbar), Sumatera Barat (Sumbar) AKBP Sugeng Haryadi SIK, MH dan Ketua Bhayangkari Cabang Pasaman Barat Ny. Desi Sugeng Haryadi kembali melakukan agenda rutinya utuk berkunjung dan bersilaturahim ke Polsek - Polsek yang ada di wilayah hukumnya.
Pada hari itu AKBP Sugeng Haryadi didampingi Waka Polres Kompol Abdus Syukur Felani S. IK, Kabag OPS Kompol Mudasir SH, MH, Kabag Sumda AKP Muzhendra SH, MH, Kasat Binmas AKP Nofirman SH dan lainnya datang mengunjungi Polsek Gunung Tuleh.
Tampak hadir saat itu Camat Gunung Tuleh Randi Hendrawan SIP, M.Si, Danramil 06 Lb Melintang diwakili Pelda Tanjung, Wali Nagari Muaro Kiawai Ferdinan Ujang, S,Sos, Wali Nagari Rabi Jonggor Suherman SH, pucuk adat se-Kecamatan Gunung Tuleh dan lainnya.
Selain melakukan silaturahim, saat itu AKBP Sugeng Haryadi juga melakukan peninjauan kinerja Kapolsek Gunung Tuleh Iptu Zulfikar SH, MH.
"Disamping saya melakukan penilaian kerja, yang paling utama dan perlu ditingkatkan adalah mengevaluasi kinerja Polsek, dan setelah ini, kita lanjutkan ke Polsek Gunung Tuleh," kata Sugeng Haryadi.
Dikatakan, kedatangan Kapolres bersama rombongan adalah dalam rangka analisa dan evaluasi gangguan kamtibmas guna menekan angka kriminalitas maupun upaya peningkatan pelayanan kepada masyarakat di wilayah hukumnya.
Dalam kunjungan itu Kapolres Tak lupa mengingatkan tentang peningkatan kualitas kinerja personil Polri di tengah-tengah masyarakat dan pelayanan kepada masyarakat serta lakukan pemetaan kerawanan gangguan kamtibmas sedini mungkin.
Dalam kunjungan kali ini, Kapolres bersama rombongan juga memberikan sembako kepada kaum dhu'afa serta melaksanakan Shalat Jum'at di Masjid Raya Muaro Kiawai serta menyampaikan pesan- pesan kamtibmas di masjid tersebut. (Firman Sikumbang)
0 Comments