Polsek Batipuh Selatan Himbau Masyarakat Patuhi Protokoler Kesehatan
PADANG PANJANG, PIONIR-- Dengan semakin mencemaskannya penyebaran dan makin banyaknya yang terjangkit Covid-19 akhir-akhir ini, Bhabinkamtibmas Nagari Padang Laweh Malalo menghimbau masyarakat binaannya patuhi Protokoler Kesehatan guna beradaptasi dengan Kebiasaan Baru.
Kegiatan silaturahmi dengan masyarakat binaannya tersebut dilaksanakan pada Rabu (19/8) sekira pukul 08.00 Wib bertempat di Nagari Padang Laweh Malalo.
Dalam kegiatan tersebut, Bhabinkamtibmas Bripka Riko Ade Siswara, SH, melaksanakan silaturahmi dengan cara tatap muka yang membahas tentang Kamtibmas terkini di tengah masyarakat Nagari Padang Laweh Malalo.
Tidak itu saja, Bhabinkamtibmas juga membahas Adaptasi Kebiadaan Baru agar dapat menekan penyebaran Covid -19 di tengah masyarakat dengan cara kalau keluar rumah wajib pakai masker, sering sering cuci tangan pakai sabun dan jaga kebersihan lingkungan serta physical Distanching aman Covid 19.
Bripka Riko Ade Siswara SH juga menyampaikan himbauan Kapolsek agar waspada dengan tindak pidana 3 C (Curat, Curas dan Curanmor). (Awik)
0 Comments