POLSEK SUNGAI LIMAU AJAK WARGA JAGA KAMTIBMAS JELANG PILKADA 

iklan adsense

POLSEK SUNGAI LIMAU AJAK WARGA JAGA KAMTIBMAS JELANG PILKADA 

PARIAMAN KOTA, PIONIR--- Bripka Asrikonal, Bhabinkamtibmas Nagari Pilubang, Polsek Sungai Limau, Polres Pariaman Kota, mengimbau masyarakat untuk bersama-sama menjaga Kamtibmas menjelang pelaksanaan pemilihan kepala daerah (Pilkada) Bupati dan Wakil Bupati Padang Pariaman 9 Desember mendatang. Kamis 3 November 2020 

Dalam giat sambang tersebut Bripka Asrikonal memghimbau warga binaanya agar jangan mudah terpancing dengan isu-isu yang menyesatkan, mari kita saling memberikan informasi yang kita dapat agar tidak terjadi kesalahan dalam menafsirkan berita yang sengaja ditebar untuk perpecahan keharmonisan kita dalam bermasyarakat, ungkap Bripka Asrikonal 

Pada kesempatan itu Bripka Asrikonal berpesan pada warga binaanya agar terus menjalin komunikasi yang lebih baik dan bersama-sama menjaga keamanan untuk membantu tugas-tugas kepolisian dalam menciptakan situasi Kamtibmas kondusif jelang Pilkada Serentak Rabu 9 Desember 2020 mendatang

“Kami mengajak kepada seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga situasi Kamtibmas dalam wilayah hukum Polsek Sungai Limau aman dan kondusif, karena tanpa bantuan dari seluruh elemen masyarakat upaya dalam pemeliharaan Kamtibmas tidak akan berjalan dengan baik dan maksimal,” jelasnya 

Selain menyampaikan pesan Kamtibmas, Bripka Asrikonal juga memberikan imbauan kepada masyarakat terkait penanggulangan penyebaran Covid 19. 

“Agar selalu menjaga kesehatan dengan memakai masker saat keluar rumah dan cuci tangan dengan air yang mengalir serta pakai sabun,” terangnya. (Firman Sikumbang)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments