BHABINKAMTIBMAS POLSEK SUNGAI GERINGGING AJAK WARGA SELALU MENGGUNAKAN MASKER
Jadi, kata Brigadir Irdiwan, Bhabinkamtibmas Nagari Malai III Koto, Polsek Sungai Geringging saat mensosialisasikan antisipasi penularan Virus Corona atau covid 19 di Korong Ujung Tanah Kanagarian Malai III Koto, Kecamatan Sungai Geringging, ia mengatakan, saat orang yang terinfeksi Covid-19 ketika batuk, bersin atau berbicara, dapat keluar melalui bulir dan percikan droplet dan masuk ke tubuh orang lain.
Penularan virus corona melalui droplet itu kata Brigadir Irdiwan menjadi pola paling umum terjadi. Apalagi banyak orang yang terinfeksi tidak mengalami gejala sakit parah sehingga tidak merasa membawa bahaya bagi orang lain yang memiliki kondisi rentan, jelasnya
Selain itu, virus corona bisa bertahan hidup di permukaan benda selama beberapa jam atau hingga beberapa hari, kecuali dibersihkan dengan cairan disinfektan, katanya.
Untuk mengantisipasi hal itu, Brigadir Irdiwan menghimbau kepada warga masyarakat, agar selalu menggunakan masker. Pasalnya, dengan menggunakan masker diyakini bisa menghambat penularan virus yang mematikan itu, ungkapnya.
Lanjut ia mengatakan, dihadapan warga binaanya Brigadir Irdiwan menjelaskan manfaat dan kegunaaan masker. Kata Irdiwan, menurut sejumlah penelitian menggunakan masker dapat membantu mencegah menularkan atau tertular berbagai macam penyakit, seperti Virus Corona atau flu, serta batuk, dan lain sebagainya
Maka dari itu, memakai masker mulut dapat menjadi salah satu cara terbaik agar kita tidak mudah tertular atau menularkan penyakit. Masker yang digunakan dengan benar bisa membantu mencegah virus dan bakteri menyebar melalui lendir atau cairan yang keluar saat bersin atau batuk, kata Irdiwan menjelaskan (Firman Sikumbang)
0 Comments