CEGAH PENULARAN DENGAN DISIPLIN MENERAPKAN PROTOKOL KESEHATAN

iklan adsense

CEGAH PENULARAN DENGAN DISIPLIN MENERAPKAN PROTOKOL KESEHATAN

PARIAMAN KOTA, PIONIR--- Untuk menciptakan kondusifitas kamtibmas serta menjalin silaturahmi antara Kepolisian dan masyarakat Bhabinkamtibmas Nagari Pilubang, Polsek Sungai Limau, Polres Pariaman Kota, Bripka Asrikonaldi, melakukan kegiatan sambang dialogis bersama warga binaanya di Kanagarian Pilubang, Kecamatan Sungai Geringging, Kabupaten Padang Pariaman, Provinsi Sumatera Barat ( Sumbar), Kamis 28 Januari 2021.

Pada kesempatan itu, Bripka Asrikonaldi meminta kepada seluruh warga untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap penularan Covid-19. karena angka penyebarannya sampai saat ini masih terus meningkat.

Kata Bripka Asrikonaldi, angka penularan dan penyebaran Covid-19 belum menunjukkan angka penurunan. Sebab wabah ini bisa bertambah tanpa diketahui keberadaannya jika menular kepada orang tanpa gejala (OTG). Karenanya diminta kepada semua warga untuk mematuhi imbauan sesuai protokol kesehatan, katanya

“Banyak yang tidak merasakan gejala, namun saat diperiksa hasilnya positif. Virus Corona akan semakin sulit dibasmi jika warga masyarakat masih banyak yang tidak menggunakan masker dan tidak menjaga jarak,” ungkapnya

Dikatakan Bripka Asrikonaldi, virus ini bisa berkembang dan menulari orang di sekitar. Dan jika kejadian seperti ini terus berjalan, maka pandemi tidak akan berakhir. Dampak kerugian akan semakin besar, baik dari segi ekonomi, sosial, budaya, pendidikan dan kesehatan, katanya.

“Satu-satunya cara memutus rantai penularan hanya dengan cara menerapkan protokol kesehatan.tanpa adanya penularan, maka virus corona yang ada di lingkungan kita akan musnah dengan sendirinya,” ungkapnya (Firman Sikumbang)


iklan adsense

Post a Comment

0 Comments