PUTUS PENYEBARAN VIRUS CORONA DENGAN CARA MENERAPKAN 3 M

iklan adsense

PUTUS PENYEBARAN VIRUS CORONA DENGAN CARA MENERAPKAN 3 M

PARIAMAN KOTA, PIONIR--- Upaya pencegahan dan memutus rantai penyebaran Covid-19 membutuhkan kedisiplinan pada banyak aspek, terutama kehidupan sosial masyarakat, juga diperlukan disiplin yang sangat ketat terhadap kehidupan sosial masyarakat dalam bentuk physical distancing.

Hal ini dianggap sebagai upaya yang paling efektif untuk mencegah dan mengurangi angka penyebaran virus Corona atau Covid-19.

Pemerintah pun memperkuat kewajiban physical distancing melalui Peraturan Pemerintah Nomor 21 Tahun 2020 tentang Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dan Peraturan Kementerian Kesehatan (Permenkes) No. 9 Tahun 2020. 

Aturan ini harus dipatuhi dan untuk memastikan kepatuhan tersebut, Polri menjadi garda terdepan. Dalam konteks inilah, selain tenaga medis, Polri dapat disebut sebagai garda terdepan dalam upaya pencegahan penyebaran Virus Corona atau Covid-19. 

Menyikapi hal itu Bhabinkamtibmas Polsek V Koto Kampung Dalam Bripka Fery Fernando bersama Aiptu Firdaus melakukan giat silaturahmi bersama warga masyarakat di Korong Lansano Nagari Sikucur.

Dalam giat silaturahmi tersebut Bripka Fery Fernando dan Aiptu Firdaus menghimbau warga masyarakat didaerah binaanya agar menerapkan Protokol Kesehatan (Prokes) Covid -19 dengan cara menerapkan 3M dalam kehidupan sehari-hari.

Ia mengatakan, pada masa pandemi saat ini, salah satu cara untuk memutus mata rantai penyebaran Virus Corona hanya dengan menerapkan protokol kesehatan.

"Ya,  dengan mematuhi protokol kelesehatan salah satu cara menutus mata rantai penyebaran," kata Bripka Fery Fernando pada Pionir Kamis 28 Januari 2021

Bripka Fery Fernando mengatakan, penyebaran virus Corona atau COVID-19 harus ditekan semaksimal mungkin. Maka, dengan melakukan langkah 3M sebagai upaya mencegah sekaligus memutus rantai penularan COVID-19.

"Membiasakan dan mewajibkan diri untuk mematuhi protokol kesehatan merupakan salah satu kunci agar virus COVID-19 dapat ditekan penyebarannya. Namun, dibutuhkan perilaku disiplin dari diri sendiri, ungkapnya." (Firman Sikumbang)


iklan adsense

Post a Comment

0 Comments