WAKAPOLSEK BUKITTINGGI SUDAH MULAI BERPATROLI PADA 1 JANUARI

iklan adsense

WAKAPOLSEK BUKITTINGGI SUDAH MULAI BERPATROLI PADA 1 JANUARI

BUKITTINGGI, Pionir—Lantaran libur tahun baru tanggal 1 Januari 2021 jatuh pada Jumat, dimana umat muslim melaksanakan ibadah Shalat Jumat di semua masjid yang ada, kemudian disambung dengan libur akhir pekan Sabtu dan Minggu, dimana pada hari Minggu umat Kristiani melaksanakan kegiatan peribadatan di gereja, Polsek Kota Bukittinggi, Polres bukittinggi Sumatera Barat (Sumbar) melaksanakan patroli di tempat-tempat ibadah, masjid dan gereja seperti Gereja HKBP dan rumah ibadah Panthekosta di daerah Koto Dalam, Jum’at 1 Januari 2021. 

Kata Kapolsek Kota Bukittinggi AKP Dedy Ardiansyah Putra SH, S.IK pada Pionir, Sabtu 2 Januari 2021, patroli tersebut langsung dipimpin Waka Polsek Iptu Rosminarti SH.

Dikatakannya, patroli di awal tahun itu dilakukan selain menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) tetap kondusif, personel Polsek Kota Bukittinggi juga melakukan pengawasan protokol kesehatan di tempat-tempat ibadah, seperti masjid dan gereja. 

Sementara itu Waka Polsek Kota Bukittinggi Iptu Rosminarti SH yang dihubungi Pionir mengatakan, selain melakukan patroli di tempat-tempat ibadah, ia bersama personel juga melakukan patroli berbagai objek wisata, seperti kawasan Panorama, Jam Gadang dan Taman Marga Satwa dan Budaya Kinantan (TMSBK).

“Selain monitoring tempat ibadah dan objek wisata, petugas patroli Polsek Kota Bukittinggi juga memberikan imbaun tetap mematuhi protokol kesehatan terutama penggunaan masker saat di luar rumah,” ujar Iptu Rosminarti. (Firman Sikumbang)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments