AJAK WARGA DUKUNG PROGRAM VAKSIN COVID-19

iklan adsense

AJAK WARGA DUKUNG PROGRAM VAKSIN COVID-19

PARIAMAN KOTA, Pionir---  Upaya mendukung program pemerintah dalam pencegahan penyebaran Virus Corona atau covid-19, Bhabinkamtibmas Koto Tinggi Kuranji Hilir, Polsek Sungai Limau, Polres Pariaman Kota, Bripka Defri Ade Maulana tidak henti-hentinya mensosialisasikan program Vaksinasi Sinovac pada warga binaanya di Korong  Pasa Ampalam Nagari Koto Tinggi Kuranji Hilir, Kecamatan Sungai Limau, Kabupaten Padang Pariaman, Sabtu 10 April 2021.

Kegiatan ini bertujuan mengajak warga untuk mensukseskan program Vaksinasi Covid-19 yang telah dicanangkan pemerintah, disamping itu merupakan salah satu bentuk sosialisasi kepada masyarakat agar tidak merasa ragu maupun takut untuk disuntik Vaksinasi Covid 19. Katanya.

"Vaksin ini telah melalui beberapa pengujian serta telah dinyatakan aman dan halal oleh pemerintah" ungkapnya

Lebih lanjut Bripka Defri Ade Maulana mengatakan, setelah mendapatkan suntikan vaksin tubuh kita akan memiliki sistem kekebalan tubuh yang baik untuk mencegah masuknya Virus Covid-19 kedalam tubuh, jelasnya

Di harapkan dengan adanya ajakan untuk vaksinasi masyarakat tidak ragu lagi untuk di Vaksinasi, "Lindungi diri dan keluarga dari (Covid 19) dengan vaksinasi Sinovac, vaksinya aman dan halal," ungkap Defri Ade Maulana. (Firman Sikumbang)


iklan adsense

Post a Comment

0 Comments