CEGAH PENYEBARAN VIRUS CORONA, BHABINKAMTIBMAS IMBAU WARGA PATUHI PROTOKOL KESEHATAN
Kata Ipda Sudirman pada Pionir, pihaknya telah melakukan upaya semaksimal mungkin. Seperti melakukan pembagian masker bagi masyarakat, penyemprotan desinfektan diberbagai tempat diwilayah hukumnya. Namun, upaya untuk memutus mata rantai penyebaran Virus Corona ini masih jauh dari pengharapan. Buktinya warga masyarakat masih banyak mengabaikan imbauan itu.
Menyikapi hal itu, agar penyebaran Virus Corona tidak mewabah di wilayah hukumnya, Ipda Sudirman kembali mengintruksikan pada personilnya untuk mensosialisasikan kepada warga masyarakat.
Seperti yang dilakukan Bhabinkamtibas Nagari III Koto Aur Malintang Utara, Polsek IV Koto Amal, Polres Pariaman Kota, Polda Sumbar, Briptu Ahmad Hafizan pada Jumat 16 April 2021.
“Saya berharap proses pendisiplinan yang kita lakukan pada masyarakat dengan menggunakan pendekatan secara humanis bisa menambah kepedulian masyarakat menerapakan protokol kesehatan dalam kehidupan sehari- hari, dan menjadikan protokol kesehatan tersebut menjadi suatu kewajiban, yang wajib dilaksanakan." Katanya
Sementara itu Bhabinkamtibmas Nagari III Koto Aur Malintang Utara, Briptu Ahmad Hafizan mengatakan, pada giat sosialisasi itu ia menyampaikan pada warga binaanya, bahwa kunci utama untuk memutus penyebaran Virus Corona itu hanya dengan cara menerapkan dan mematuhi protokol kesehatan. Sebab, hanya dengan cara inilah warga masayarakat bisa terhindar dari Virus yang mematikan ini. ungkapnya menjelaskan
Lanjut Ahmad Hafizan mengatakan, upaya ini bukan sekadar slogan untuk diucapkan melainkan harus dilaksanakan dengan disiplin/ketat, katanya.
Lebih lanjut Ahmad Hafizan mengatakan berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan Universitas Indonesia, mencuci tangan dengan sabun menurunkan risiko penularan 35%, memakai masker kain menurunkan risiko penularan sebanyak 45% dan memakai masker bedah 70%.
Sementara menjaga jarak minimal 1 meter bisa menurunkan penularan 85% Perlawanan Virus Corona akan membawa hasil maksimal kalau semua pihak menjalankan protokol kesehatan dengan disiplin, Tak hanya melaksanakan 3M tapi harus dipastikan pelaksanaannya dengan benar, jelasnya (firman Sikumbang)
0 Comments