KAPOLSEK SIPORA SAMPAIKAN MATERI SOSIALISASI PPKM SKALA MIKRO

iklan adsense

KAPOLSEK SIPORA SAMPAIKAN MATERI SOSIALISASI PPKM SKALA MIKRO

MENTAWAI, Pionir—Rabu pagi 21 April 2021 itu saat memberikan materi sosialisasi kepada perangkat Desa Sioban dan tokoh masyarakat Sioban mengenai Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Skala Mikro, terlihat Kapolsek Sipora, Polres Kepulauan Mentawai, Polda Sumatera Barat (Sumbar) Iptu Donny Putra, SH. MH benar-benar menguasai materi yang disampaikannya.

Saat itu Donny Putra membuka sosialisasinya dengan menyampaikan bahwa Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian telah mengeluarkan Instruksi Mendagri (Inmendagri) Nomor 03 Tahun 2021, tentang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat Berbasis Mikro dan Pembentukan Posko Penanganan Corona Virus Disease 2019 di Tingkat Desa dan Kelurahan untuk Pengendalian Penyebaran Corona Virus Disease 2019.

Dalam acara sosialisasi yang dihadiri oleh Camat Sipora Selatan, Kepala Puskesmas Sioban, Kepala Desa Sioban, Ketua BPD Sioban dan tokoh masyarakat Sioban tersebut, Donny Putra menjelaskan bahwa Instruksi Mendagri tersebut dikeluarkan dalam rangka menindaklanjuti arahan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang menginstruksikan agar kebijakan PPKM untuk diperpanjang dengan berbasis mikro dan membentuk Posko Penanganan Covid-19 di level desa dan kelurahan.

“Untuk itu, bapak Tito Karnavian menginstruksikan kepada seluruh gubernur beserta bupati dan wali kota untuk mengatur PPKM yang berbasis mikro di wilayah masing-masing., bahkan sampai dengan tingkat Rukun Tetangga (RT)/Rukun Warga (RW) yang berpotensi menimbulkan penularan Covid-19,” kata Dony dalam sosialisasinya di aula Kantor Desa Sioban.

Dikatakan Dony, mengingat saat ini angka terkonfirmasi positif di Indonesia pada umumnya dan Sumbar pada khususnya termasuk Kabupaten Kepulauan Mentawai menunjukan ada peningkatan, maka diharapkan untuk setiap desa termasuk Desa Sioban agar terbentuk Posko PPKM Skala Mikro dan masyarakat dapat berperan aktif membantu memutus mata rantai penyebaran Covid 19.

“Dengan adanya sosialisasi ini diharapkan perangkat Desa Sioban dan masyarakat dapat memahami mengenai PPKM Skala Mikro serta dapat membantu mensukseskan kegiatan PPKM Skala Mikro sehingga dapat memutus penyebaran mata rantai Covid-19,” ujar Iptu Donny Putra berharap. (Firman Sikumbang)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments