MASYARAKAT MASIH ENGGAN UNTUK DIVAKSINASI COVID-19
Polri pada satu sisi memiliki tugas-tugas rutin sebagai aparat penegak hukum dan penjaga ketertiban umum, sementara di sisi lain menjadi pihak yang diandalkan untuk penanganan Covid-19.
Seperti yang dilakukan Brigadir Irdiwan, Bhabinkamtibmas Nagari Malai III Koto, Polsek Sungai Geringging, Polres Pariaman Kota, Polda Sumatera Barat (Sumbar) pada warga binaanya di Korong Ujung Tanah, Kanagarian Malai III Koto, Kecamatan Sungai Geringging, Kabupaten Padang Pariaman, Sabtu 3 April 2021.
Dalam giat sambang itu Brigadir Irdiwan terus berupaya memberikan pemahaman kepada warga binaanya terkait manfaat penggunaan Vaksinsi Sinovac. Meski warga masyarakat sudah mengetahui bahwa pemerintah telah memulai program Vaksinasi Sinovac itu. Namun secara kenyataanya mereka-mereka masih banyak yang enggan dan takut untuk divaksin, katanya.
Padahal kata Brigadir Irdiwan salah satu manfaat vaksin Covid-19 itu adalah memberikan kekebalan pada tubuh yang dapat mencegah masuknya virus ke dalam tubuh.
"suntikan vaksin akan merangsang sel tubuh manusia, terutama sel B yang memproduksi imunoglobulin. Akibatnya, tubuh akan kebal pada SARS-CoV-2." Katanya.
Untuk itu Brigadir Irdiwan berharap, melalui giat sambang ini, mudah-mudahan warga masyarakat bisa memahami manfaat dan kegunaan Vaksin Sinovac bagi diri mereka dan juga untuk orang lain. Ungkapnya (Firman Sikumbang)
0 Comments