Bhabinkamtibmas Nagari Malai III Koto Rakor Dengan Wali Nagari Bahas Penyaluran Bantuan Langsung Tunai
Dalam rapat koordinasi tersebut Brigadir Irdiwan, Bhabinkamtibmas Nagari Malai III Koto menyampaikan, bahwa BLT ini terdiri dari bantuan PKH (Program Keluarga Harapan), BPNT (Bantuan Pangan Non Tunai) dan bantuan lainnya.
Maka dari itu, agar tidak tumpang tindih, Bhabinkamtibmas menegaskan kepada wali nagari untuk betul-betul melakukan pendataan secara benar. Serta memastikan, bahwa masyarakat yang terdaftar sebagai penerima BLT ini nantinya adalah yang betul-betul berhak menerimanya.
“Kita ingin, kebijakan pemerintah untuk memberikan BLT ini benar-benar membantu dan menyentuh masyarakat yang terdampak. Terutama sekali mereka yang ekonominya terdampak serius akibat Pandemi Covid-19 ini,” tegas Brigadir Irdiwan. (Wik)
0 Comments