PENYELENGGARA PILWANAG DITUNTUT NETRAL DAN JAGA KONDUSIFITAS KAMTIBMAS
Pada giat itu Aipda Nurul Ikhwan selaku Bhabinkamtibmas menghimbau kepada masyarakat, khususnya panitia dan perangkat nagari dan siapapun nanti yang di pilih menjadi panitia Pilwanag agar bersikap netral.
Kata Nurul Ikhwan Panitia Pilwanag harus bersikap netral, dan mengerjakan tugas harus sesuai dengan tupoksinya. Kita juga mengimbau kepada seluruh calon wali nagari agar tidak bersikap berlebihan terkait penggerakan masa, tandasnya.
“semoga para panitia yang terpilih bisa menjaga netralitas dan tidak mendukung salah satu calon, sehingga pelaksanaan Pilwanag dapat berjalan dengan aman” ujarnya
Dikatakan Nurul Ikhwan saat pelaksanaan pemilihan nanti panitia pelaksana cukup menbuatTPS satu, namun biliknya banyak. Hal ini dilakukan guna mempercepat proses pemilihan dan mempermudah proses pengawasan dan pengamanan, katanya
”Kami dari pihak Kepolisian hanya bertugas menjaga kondusifitas. Selebihnya, masyarakat yang harus bisa menciptakan situasi yang aman di lingkungannya, ungkapnya.
Mudah- mudahan pemilihan Wali Nagari Limau Purut nanti bisa berjalan dengan aman, tentram dan tidak merugikan salah satu calon, pintanya (Firman Sikumbang)
0 Comments