Ditsamapta Polda Sumbar Turunkan Satgas III Kawal PPKM

iklan adsense

Ditsamapta Polda Sumbar Turunkan Satgas III Kawal PPKM

PADANG, Pionir—Seperti diketahui tiga daerah di Sumatera Barat (Sumbar) diinstruksikan menerapkan pemberlakukan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) darurat mulai 12 sampai 20 Juli, dan bahkan diperpanjang hingga 2 Agustus 2021 mendatang. Masing-masing daerah yang menerapkan PPKM itu adalah Kota Padang, Kota Bukittinggi, dan Kota Padangpanjang. 

Beberapa alasan pemberlakuan kebijakan itu di antaranya, terjadi kenaikan kasus positif Covid-19, butuh penambahan sarana penanganan, hingga kepatuhan masyarakat terhadap protokol kesehatan yang rendah.

Karena itu Dirsamapta Polda Sumbar Kombes Pol Achmadi SIK mengimbau seluruh masyarakat Sumbar untuk kembali menguatkan ikhtiar untuk memerangi pandemi Covid-19. 

“Ikhtiar kita itu vaksin, patuhi protokol kesehatan, kemudian mengurangi aktivitas di luar rumah atau justru di rumah saja,” kata Achmadi.

Untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 itu, Achmadi memastikan bahwa Ditsamapta Polda Sumbar ambil bagian dalam penanganan Covid-19. 

Menurut Achmadi, perang melawan Covid-19 merupakan perang yang membutuhkan komitmen, kesabaran, dan koordinasi. Seluruh pihak, organisasi dan lembaga harus berkoordinasi dalam menanggulangi wabah ini. 

Dalam perang melawan Covid-19 itu kata Achmadi, pihaknya telah menyiapkan Satgas III Kepatuhan Prokes Covid-19 dan Pengamanan Vaksinasi, untuk berpatroli di berbagai wilayah. Seperti yang dilakukan pada Minggu (25/7), pada jam 09.00 sampai  11-30 WIB.

Dikatakan Achmadi dalam patroli yang dipimpin Iptu Soekarmono didampingi Ipda Yasliman S.Sos dan Ipda Aviv Mulya Pratama, S.Tr.K, Satgas III Kepatuhan Prokes Covid-19 melaksanakan operasi PPKM darurat ke beberapa lokasi.

Saat itu tim melakukan patroli ke beberapa lokasi yang dimulai dari Mapolda Sumbar jalan Jenderal Sudirman menuju Jalan Veteran, Pantai Padang, Pasar Pagi Purus, Pasar Ulak Karang dan lainnya.

Dikatakan, saat itu Iptu Soekarmono yang memimpin tim memberikan imbauan tentang protokol kesehatan 5M  kepada masyarakat, pengunjung pasar. Selain itu tim juga melakukan teguran kepada masyarakat pengguna jalan raya yang tidak menggunakan masker serta memberikan teguran lisan kepada masyarakat yang tidak menjaga jarak/berkerumun. (Firman Sikumbang)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments