HUT Bhayangkara Ke-75, Polres Pariaman Ziarah ke TMP Kusuma Bangsa Pariaman

iklan adsense

Hari Bhayangkara Ke-75, Polres Pariaman Ziarah ke TMP Kusuma Bangsa Pariaman

PARIAMAN KOTA, PIONIR-- Kapolres Pariaman AKBP Deny Rendra Laksmana M.Psi berziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP), Kusuma Bangsa Pariaman, Selasa tanggal 29 Juni 2021, sekira pukul 08.00 Wib.Ziarah tersebut dilakukan dalam rangka memperingati HUT ke-75 Bhayangkara yang jatuh setiap 1 Juli.

Kegiatan peringatan HUT Bhayangkara ke 75 tersebut dihadiri oleh Kapolres AKBP Deny Rendra  Laksmana, Wakapolres Pariaman Kompol Yuhandri, Kabag Sumda, Kapolsek Kota Pariaman AKP Edi Karan Prianto SH.MH, Wakapolsek Kota Pariaman AKP Halnif, Perwira Polsek Kota Pariaman, Personil Polres Pariaman dan seluruh Bhabinkamtibmas Polsek Kota Pariaman.

Kegiatan dipimpin oleh Kapolres Pariaman AKBP Deny Rendra Laksmana M.Psi, diikuti PJU Polres Pariaman 1(satu) pleton, Pama Polres Pariaman 1(satu) pleton, pasukan bersenjata 1(satu) pleton, staf gabungan 1(satu) pleton.

Adapun rangkaian kegiatan sebagai berikut :

1. Komandan ziarah memasuki tempat ziarah dan mengambil alih pimpinan rombongan ziarah.

2. Laporan perwira ziarah kepada pimpinan rombongan.

3. Kapolres Pariaman selaku pimpinan rombongan ziarah mengambil tempat.

4. Penghormatan kepada arwah para pahlawan dipimpin oleh Komandan ziarah.

5. Peletakan karangan bunga oleh pimpinan ziarah.

6. Penghormatan terakhir kepada arwah para pahlawan dipimpin oleh Komandan ziarah.

7. Doa untuk arwah para pahlawan.

8. Ziarah selesai dilanjutkan dengan tabur bunga dipimpin oleh pimpinan Ziarah dan diikuti oleh rombongan.

Pelaksanaan Upacara ziarah di TMP Pariaman Kusuma Bangsa Pariaman berlangsung hikmad dengan peletakan Karangan Bunga dilakukan Kapolres Pariaman AKBP Deny Rendra Laksmana M.Psi sekaligus menaburkan bunga merupakan simbol rasa terima kasih atas perjuangan Para Pahlawan.(wik)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments