Antisipasi Kemacetan Lalu Lintas Polsek Sungai Geringging Efektifkan Pengaturan Lalin
pengaturan lalulintas yang cukup padat pada pagi hari di simpang Kantor Camat Sungai Geringging tersebut sangat penting dilaksanakan guna mencegah kemacetan dan kecelakaan Lalu lintas, dan membantu masyarakat dalam menjaga keamanan keselamatan ketertiban dan kelancaran (kamseltibcar) lantas.
Andri Arika menjelaskan bahwa " Lalu Lintas kendaraan di Simpang Kantor Camat Sungai Geringging cukup padat pada pagi hari, karena kawasan tersebut merupakan lokasi kegiatan masyarakat," terang Aipda Andri Arika.
Ia juga menambahkan bahwa cara bertindak yang harus dilaksanakan personel adalah melaksanakan PH Pagi adalah melakukan penjagaan, pengaturan dan pelayanan terhadap masyarakat yang membutuhkan bantuan kepolisian saat berada di jalan raya," ujarnya.
Tidak lupa Aipda Andri Arika menyampaikan pada masyarakat agar tetap mematuhi protokoler kesehatan seperti memakai masker yang benar bagi pengendara kendaraan.(Wik)
0 Comments