Gerai Vaksinasi TNI - Polri Polsek Sipora Kembali Ramai
Kata Kapolsek Sipora, Polres Kepulauan Mentawai, Polda Sumbar Iptu Donny Putra, SH. MH warga yang datang hari itu merupakan warga yang tidak terlayani saat pelaksanaan gerai vaksin hari Senin 26 Juli 2021 karena saat itu Polsek Sipora kehabisan vaksin.
“Saat itu kita sediakan vaksin sebanyak 25 vial (untuk sekitar 250 org) sementara yang hadir lebih dari 500 orang sehingga lebih dari 200 orang tidak terlayani,” kata Donny.
Donny berjanji akan terus layani masyarakat yang ingin divaksin. Bahkan kata dia tenaga kesehatan yang diterjunkan dalam program vaksinasi Covid-19 ini tetap bekerja dengan maksimal, meski periode kerjanya diperpanjang.
"Kita pastikan vaksinasi jalan sampai selesai, sampai semuanya terlayani. Pokoknya sesuai instruksi,” ujar Donny.
Dikatakan pada hari ini, warga Desa Sioban yang tidak terlayani pada hari Senin kemarin sekitar 200 orang lebih pagi-pagi sebelum gerai vaksin digelar sudah mendatangi Mako Polsek Sipora untuk mendapatkan vaksin, karna warga takut tidak dapat divaksin mengingat jumlah vaksin yang tersedia hari ini hanya sebanyak 7 vial (untuk sekitar 70 org).
Mengingat banyaknya masyarakat yang datang dan stock vaksin hanya sekitar untuk 70 orang yang ada lalu Kapolsek memberikan arahan dan menyampaikan bahwa stok vaksin memang tidak ada saat ini di depot penyimpanan dan mudah-mudahan dalam waktu dekat datang lagi dari Padang.
Lalu bagi warga yang tidak mendapat nomor antrian lagi, kapolsek berharap bersabar dan silahkan pulang dulu ke rumah masing-masing.
Untuk jumlah warga yang mendaftar sebanyak 78 orang dan yang bisa divaksin sebanyak 71 orang dengan rincian vaksin 1 = 26 orang dan vaksin 2 = 45 orang. Lalu untuk yang ditunda sebanyak 5 orang dan yang tidak bisa divaksin sebanyak 2 orang, unkapnya (Firman Sikumbang)
0 Comments