Kapolres Pariaman Beri Reward pada Personel Berprestasi

iklan adsense

Kapolres Pariaman Beri Reward pada Personel Berprestasi

PARIAMAN KOTA, Pionir—Kemunculan aplikasi “Duta Prokes” di Polda Sumbar dalam melaporkan giat harian dalam betuk poster dan meme yang dibaut para Bhabinkamtibmas di seluruh Polres yang ada, ternyata telah memunculan para Bhabinkamtibmas yang kreatif dan inovatif.

Sementara itu, untuk memunculkan animo dan semangat para Bhabimkamtibmas dalam berkreasi, Polda Sumbar Sumbar dibawah kepemimpinan Irjen. Pol. Drs. Toni Harmanto, MH pun melakukan perengkingan pada para Bhabimkamtibmas yang aktif mengirimkan poser kegiatannya ke aplikasi “Duta Prokes” pada tiap bulan.

Untuk perengkingan bulan Agustus 2021 ini, dari seluruh Bhabinkamtibmas yang ada di jajaran Polda Sumbar, ternyata peringkat 1 sampai 3 semuannnya disabet oleh Bhabimkamtibmas di jajaran Polres Pariaman. Dimana dua orang berasal dari Polsek Kota Pariaman dan satu orang dari Polsek Kampung Dalam.

Peringkat satu diraih oleh Aipda Subur Praitno dari Polsek Kota Pariaman, peringkat dua Bripka Hendri Yanto dari Polsek Kota Pariaman dan peringkat tiga Bripka Razul Yasir dari Polsek V Koto Kampung Dalam.

Sementara itu Aipda Subur Praitno yang dihubungi Pionir, Selasa (24/8?2021) ia meraih peringkat satu itu karena telah mengirimkan sebanyak 851 kreasi ke aplikasi “Duta Prokes” dalam satu bulan. Jawaban hampir sama dikatakan Bripka Hendri Yanto, peringkat dua diraihnya lantaran telah mengirimkan sebanyak 849 kreasi dalam bentuk poster dan meme ke aplikasi “Duta Prokes” dalam satu bulan. 

Sementara untuk Bripka Razul Yasir dari Polsek V Koto Kampung Dalam meraih peringkat tiga, dengan jumlah kreasi 832 dalam satu bulan.

Melihat fakta itu Kapolres Pariaman, Polda Sumatera Barat (Sumbar) AKBP Deny Rendra Lasmana. M.Psi pun tak tinggal diam. Pada Selasa (23/8/2021) ia pun mengundang para Bhabimkamtibmas yang telah mengukir prestasi itu untuk diberi reward.

Deny Rendra berharap reward itu akan dapat memacu semangat personelnya dalam bekerja. “Disadari atau tidak, saat ini masih banyak pimpinan  yang belum menyadari pentingnya reward bagi bawahannya. Padahal ada beberapa poin krusial yang jadi alasan mengapa reward begitu penting bagi bawahan,” katanya.

Dikatakan, beberapa manfaat dari reward tersebut, diantaranya membuat bawahan lebih gembira dan produktif.

“Reward atau apresiasi yang diberikan pada bawahan tidak melulu harus berupa uang atau barang. Pujian seperti ‘good job!’ atau ‘Wah ide kamu menarik juga ya’, nyatanya sudah mampu membuat anggota merasa senang,” kata Deny Rendra. 

Dikatakan Kapolres yang memiliki latar belakang pendidikan Master Phisikologi itu, tanpa disadari kalimat positif seperti tadi mampu membuat orang merasa senang dan dihargai. 

Dengan begitu, selain membuat suasana kantor menyenangkan, pujian yang tadi diberikan bisa mendorong personel Polres Pariaman semakin aktif dan produktif dalam menjalankan tugas

Deny Rendra juga mengatakan, pimpinan yang sering memberi reward akan lebih dekat dengan karyawannya.

“Manfaat lain reward bagi karyawan adalah mampu mendekatkan hubungan dengan atasan. Seorang atasan yang sering memberikan reward dijamin akan memiliki relasi lebih dekat dibanding atasan yang hanya senang memerintah,” katanya.

Sementara itu Kapolsek Kota Pariaman AKP Edi Karan Prianto, SH, MH mengaku senang dan bangga atas prestasi yang diraih dua orang personelnya.

Ia pun tidak lupa berterimakasih atas reward yang diberikan oleh Kapolres Pariaman untuk dua orang Bhabimkamtibmas jajaran Polsek tersebut.

Edi Karan berharap hal tersebut akan memunculkan semangat yang tinggi dari para Bhabinkamtibmas untuk berkompetisi dan mencapai target yang telah ditentukan pimpinan. “Hal ini tentu sangat positif bagi personel Polres Pariaman, sebab goals atau tujuan dari bapak Kapolres akan lebih cepat tercapai,” kata Edi Karan. (Firman Sikumbang)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments