Polsek Sungai Limau Lakukan Pengamanan dan Monitoring Giat Vaksin Bagi Pelajar
Giat vaksinasi Dinas Kesehatan Kabupaten Padang Pariaman itu diikuti oleh siswa-siswi, serta tenaga pendidik dan masyarakat umum di SMA 1 Sungai Limau tersebut.
Sementara pihak vaksinator berasal dari Puskesmas Sungai Limau berjumlah 10 orang.
Kata Nasirwan, pengamanan kegiatan pemberian Vaksin COVID-19 ini untuk memberikan rasa aman dan nyaman, sekaligus monitoring kegiatan tersebut.
Pada kesempatan itu personil juga memberikan imbauan supaya siswa-siswi, tenaga pendidik dan masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan (prokes), yakni menggunakan masker, menjaga jarak dan mencuci tangan, katanya.
Dikatakan Nasirwan, kegiatan monitoring dan pengamanan Vaksinasi Covid-19 itu bertujuan dalam rangka pencegahan dan penanggulangan Pandemi Covid-19 di Wilayah hukum Polsek Sungai Limau.
Meski demikian, ia berharap kepada masyarakat meskipun sudah dilakukan vaksinisasi, namun harus tetap mematuhi protokoknkesehatan, ucapnya.
"Pandemi ini belum berakhir, dan karena itu mari kita perkuat vaksinasi dengan mematuhi prokes," tutupnya.
Selama giat berlangsung hingga berakhirnya kegiatan berjalan dengan kondisi terkendali, kondusif dan aman. (UK1)
0 Comments