Rutin Monitoring Vaksinasi, Bhabinkamtibmas Kunjungi Puskesmas Kampung Dalam

iklan adsense

Rutin Monitoring Vaksinasi, Bhabinkamtibmas Kunjungi Puskesmas Kampung Dalam

Pariaman Kota, Pionir - Guna menyukseskan percepatan vaksinasi di wilayah hukum Polsek Kampung Dalam, Bhabinkamtibmas rutin melakukan monitoring di wilayah binaannya.  

Kali ini, Bhabinkamtibmas Nagari Campago V Koto Bripka Feri Fernando melakukan monitoring kegiatan vaksinasi di Puskesmas Kampung Dalam, Jum'at (12/11/2021).

 Untuk menghadapi pandemi COVID-19 yang belum juga berakhir, pemerintah berupaya memberikan imun tubuh kepada seluruh masyarakat melalui program vaksinasi. 

"Berikhtiar menghadapi pandemi dengan vaksin, harapannya agar masyarakat bisa terhindar dari virus COVID-19," ujar Bripka Feri Fernando. 

Untuk mendapatkan kesempurnaan vaksinasi, Feri Fernando juga mengajak masyarakat untuk selalu mematuhi protokol kesehatan prokes dengan menerapkan 3M. 

"Mari kita selalu mematuhi dan menjadikan prokes itu sebagai kebiasaan sehari-hari dengan menerapkan 3M. Yakni selalu memakai masker setiap melakukan aktifitas di luar rumah, mencuci tangan dengan bersih dan menjaga jarak," ucapnya. 

Sementara Kapolsek Kampung Dalam AKP Kasman, S.Sos, MH menyebutkan, peran aktif dari masyarakat sangat diperlukan dalam upaya mencegah penularan COVID-19 di wilayah hukum Polsek Kampung Dalam dengan mematuhi prokes. 

"Untuk itu mari bersama-sama jaga diri, keluarga, dan tetangga dengan selalu disiplin prokes diantaranya selalu menggunakan masker dalam setiap aktifitas di luar rumah,” tukasnya. (Uk1)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments