Bhabinkamtibmas Polsek Kampung Dalam Monitoring dan Amankan Giat Vaksinasi Covid-19 di Campago V Koto Kampung Dalam

iklan adsense

Bhabinkamtibmas Polsek Kampung Dalam Monitoring dan Amankan Giat Vaksinasi Covid-19 di Campago V Koto Kampung Dalam

PARIAMAN KOTA, PIONIR---Dalam rangka minimalisir penyebaran Covid-19 dan mendukung percepatan Program Vaksinasi Nasional, Bhabinkamtibmas Polsek Kmpung Dalam, Polres Pariaman, Bripka Feri Fernando melaksanakan kegiatan Monitoring dan Amankan Vaksinasi Covid-19 di Campago V Koto Kampung Dalam, Kamis, 23 Desember 2021.

Pada kesempatan tersebut Bripka Feri Fernando juga memberikan edukasi tentang pentingnya vaksinasi Covid-19 dalam kehidupan bermasyarakan dan sekaligus mengajak masyarakat Campago V Koto Kampung Dalam yang belum vaksin untuk segera melakukan Vaksinasi di tempat tempat yang sudah di tentukan.

Bripka Feri Fernando juga mengecek langsung pelaksanaan pemberian Vaksin Covid-19 kepada Masyarakat. Sebelum divaksin, para penerima vaksin melaksanakan beberapa proses diantaranya, terlebih dahulu melaksanakan pendaftaran, dilanjutkan dengan pemeriksaan screening, kemudian dilakukan penyuntikan vaksin.

Adapun vaksinasi yang berlangsung di puskesmas Simpang tersebut merupakan vaksinasi tahap I dan tahap II bagi warga masyarakat umum baik lansia maupun usia diatas 18 tahun.

"Alhamdulillah, giat Vaksinasi hari ini berjalan dengan lancar dan masyarakat yang divaksin sebanyak 125 orang dengan rincian Tahap 1: 55 orang dan Tahap 2 sebanyak 70 orang, " terang Bripka Feri Fernando.

Kapolsek Kampung Dalam, Iptu Jafri mengatakan, "Kegiatan ini di lakukan untuk mengajak masyarakat agar dapat melakukan vaksinasi sehingga masyarakat di Kecamatan Kampung Dalam dapat terhindar dari penularan dan penyebaran Covid -19 dan dengan hadirnya Polri dapat memberikan rasa aman bagi vaksinator dan masyarakat penerima vaksin,“ ujar Kapolsek. (Wik)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments