Di Kota Pariaman, Selama Pandemi Hubungan Polisi dan Masyarakat Bertambah Erat
Hal itu setidaknya tergambar dari kegiatan Bhabinkamtibmas di masing-masing wilayah binaannya. Salah satunya seperti yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Aipda Novri Andri.
"Ya, kita tiada hari tanpa silaturahmi dengan masyarakat, baik dalam mengajak untuk vaksin, menghimbau masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan (prokes). Terlebih lagi dalam penyampaian pesan-pesan kamtibmas," ujar Aipda Novri Andri saat mengikuti kegiatan vaksinasi di Kelurahan Kampung Perak, Selasa (28/12/2021).
Kegiatan vaksinasi di Kelurahan Kampung Perak itu, Bhabinkamtibmas tak lupa mengajak masyarakat yang belum divaksin untuk segera mendatangi gerai-gerai vaksin yang telah disediakan.
"Ini agar semua kita terhindar dari penularan Virus COVID-19," ucap Aipda Novri Andri dalam himbauannya.
Di tengah pandemi yang masih belum berakhir, Kepolisian juga intens terhadap pelaksanaan program vaksinasi yang diupayakan pemerintah karena itu guna mencegah dan memutus mata rantai penyebaran COVID-19.
Oleh karena itu, kegiatan vaksinasi di tengah masyarakat perlu terus dimonitoring guna memberikan rasa aman dan nyaman baik bagi tenaga medis maupun terhadap peserta vaksinasi. Dari sejak awal proses pendaftaran, screening hingga tahap penyuntikan vaksin. Termasuk himbauan mematuhi prokes.
"Ini bagian dari pelayanan Kepolisian kepada masyarakat, sehingga ketika menjadi peserta vaksinasi mereka merasa aman dan nyaman dengan kehadiran Bhabinkamtibmas," tutur Kapolsek Kota Pariaman AKP Edi Karan Prianto SH MH di tempat terpisah.
Begitu juga potensi gangguan terhadap jalannya kegiatan vaksinasi menjadi perhatian Bhabinkamtibmas. Sehingga selama kegiatan berlangsung tercipta situasi Kamtibmas yang kondusif.
"Kondusif dan tertib ini menjadi tujuan akhir kita, sehingga setiap digelarnya kegiatan vaksinasi, masyarakat tetap antusias untuk mengikuti vaksinasi, sehingga capaian vaksinasi juga ikut meningkat," tukasnya. (Uk1)
0 Comments