Personel Polsek Kampung Dalam Dorong Capaian Vaksinasi Lebih Maksimal di Tingkat Korong

iklan adsense

Personel Polsek Kampung Dalam Dorong Capaian Vaksinasi  Lebih Maksimal di Tingkat Korong 

Pariaman Kota, Pionir--- Dalam rangka percepatan vaksinasi dan mewujudkan herd immunity (kekebalan kelompok) masyarakat, personel Polsek Kampung Dalam melakukan edukasi di Kantor Nagari Sikucua Barat, Senin (6/12/2021).

Kegiatan yang dimulai pukul 10.00 WIB itu diikuti oleh sekretaris nagari dan seluruh wali korong Nagari Sikucua Barat. 

Edukasi sekaligus arahan itu disampaikan Aipda Nofran, SH Kanit Intelkam dan Briptu Dahnil Khodrianto, SH Bhabinkamtibmas Nagari Sikucua Barat. 

Turut hadir dalam kegiatan edukasi dan arahan itu BKO Polres Pariaman diantaranya Bripka Rama Doni, dan Briptu Yudi Safriadi. 

Aipda Nofran, SH Kanit Intelkam dan Briptu Dahnil Khodrianto, SH Bhabinkamtibmas Nagari Sikucua Barat di kesempatan itu menyampaikan, program vaksinasi saat ini terus digencarkan oleh pemerintah di seluruh tanah air guna mewujudkan Herd Immunity di tengah masyarakat. 

"Di tengah pandemi yang masih belum berakhir, imun tubuh yang kuat merupakan salah satu upaya agar masyarakat terhindar dari penyebaran dan penularan Virus COVID-19," ujar keduanya secara bergantian. 

Untuk itu, kehadiran personel Polsek Kampung dalam kegiatan  ini sekaligus mendorong pencapaian vaksinasi tingkat per korong dapat berjalan maksimal. 

Menurut keduanya, perlu dukungan dari seluruh wilayah terhadap capaian vaksinasi Sumatera Barat yang saat ini masih jauh di bawah target. Untuk itu kehadiran pihaknya tak lain juga mendorong kepesertaan vaksinasi agar lebih maksimal dari sebelumnya.

"Dengan pelaksanaan vaksinasi tingkat per korong berjalan maksimal, maka capaian vaksinasi Sumatera Barat itu ikut meningkat dan juga akan memaksimalkan terwujudnya herd immunity masyarakat,” ulasnya. 

Oleh karena itu bagaimana pelaksanaan vaksinasi tingkat per korong dapat berjalan lebih maksimal, tentu tak terlepas dari sosialisasi dan edukasi secara terus menerus dilakukan di tengah masyarakat korong. 

Tentu pula, kesuksesan sosialisasi dan edukasi vaksin memerlukan peran aktif dari seluruh wali korong yang ada di Nagari Sikucua Barat, sehingga masyarakat sadar akan pentingnya vaksinasi di tengah pandemi seperti sekarang ini. 

"Jika vaksinasi selama ini menjadi momok bagi masyarakat, maka dengan turunnya seluruh lini dalam mengedukasi masyarakat, maka harapan besar bagi terwujudnya capaian vaksinasi yang diinginkan," ulasnya. 

Ditambahkannya, vaksinasi itu bukan sesuatu hal yang perlu dihindari. Melainkan sesuatu yang perlu didatangi. Apalagi vaksinasi itu sendiri sudah terjamin aman dan halal. 

"Dengan vaksinasi, maka bisa membantu kita untuk lebih sehat dan terhindar dari wabah COVID-19,” tukasnya.

Selain mengikuti vaksinasi, kepatuhan masyarakat di korong terhadap protokol kesehatan (prokes) juga sangat penting guna mencegah penularan virus COVID-19. 

"Mematuhi prokes dengan menerapkan 3M yakni menggunakan masker setiap melakukan aktifitas di luar rumah, menjaga jarak dan mencuci tangan dengan bersih merupakan bagian dari pencegahan agar diri kira, keluarga dan tetangga terhindar dari penularan COVID virus COVID-19," pungkasnya. (UK1)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments