Personil Polsek Kampung Dalam Kawal Bantuan Langsung Tunai Agar Tepat Sasaran

iklan adsense

Personil Polsek Kampung Dalam Kawal Bantuan Langsung Tunai Agar Tepat Sasaran

Pariaman Kota, Pionir— Jumat 9 Desember 2021 itu ruangan Kantor Wali Nagari Kudu Ganting, Kecamatan Kampung Dalam, Kabupaten Padang Pariaman dipenuhi oleh masyarakat Penerima Manfaat Bantuan Langsung Tunai (BLT).

Kata Kapolsek Kampung Dalam, Polres Pariaman Kota AKP Kasman. S.Sos, MH pada Pionir, penyaluran Bantuan Langsung Tunai  (BLT) itu merupakan salah satu program perlindungan sosial dan bagian dari Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) di masa pandemi.Guna mempercepat penyaluran BLT Desa, pemerintah menyalurkan bantuan dana desa itu pada masyarakat kurang mampu yang terdampak pandemi. Diharapkan, bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat miskin di tengah kebijakan pengetatan Protokol Kesehatan (Prokes)

Dikatakan Kasman, bantuan langsung tunai itu akan diserahkan sebesar Rp.300.000,- (Tiga Ratus Ribu Rupiah) untuk 94 orang Kepala Keluarga

Lanjut Kasman mengatakan, pada kegiatan tersebut Bhabinkamtibmas Nagari Kudu Ganting Bripka Razul Yasir bersama Pj. Wali Nagari Kudu Ganting Oyon Afri.SE mengambil bagian untuk mendampingi dan menyerahkan BLT Dana Desa tersebut kepada masyarakat yang layak untuk mendapatkannya. "Syarat penerimanya yaitu keluarga miskin yang telah mengantongi kartu vaksin," katanya.

"Kehadiran personel Polsek Kampung Dalam dalam penyerahan BLT DD itu guna memastikan penerimanya warga yang betul-betul terdampak Covid-19, serta telah melakukan vaksinasi” tuturnya (Firman Sikumbang)







iklan adsense

Post a Comment

0 Comments