Tiang Listrik Roboh, Personil Polsek Sungai Geringging Lakukan Evakuasi

iklan adsense

Tiang Listrik Roboh, Personil Polsek Sungai Geringging Lakukan Evakuasi

PARIAMAN KOTA, PIONIR---Curah hujan yang cukup deras di Wilayah Hukum Polsek Sungai Geringging menyebabkan banyak aktifitas masyarakat menjadi terganggu, seperti robohnya tiang listrik yang menghalangi jalan raya di Korong Ladang Rimbo Nagari Sungai Sirah Kuranji Hulu Kecamatan Sungai Geringging, Kabupaten Padang Pariaman, pada Sabtu, 18 Desember 2021.

Mendapat laporan dari masyarakat, Piket SPKT Polsek Sungai Geringging yang terdiri dari Aiptu Wawan. Y dan Bripda M. Zikri Ilham mendatangi TKP Tiang Listrik Roboh dan menghalangi arus lalu lintas tersebut.

Ternyata di Tempat Kejadian Peristiwa (TKP) ada 3 (tiga) buah tiang listrik yang roboh ke arah jalan raya sehingga menutup akses lalulintas di Korong Ladang Rimbo Nagari Sungai Sirah, kemudian anggota Polsek Sungai Geringging menghubungi pihak PLN dan membantu PLN menggeser tiang listrik yang roboh agar tidak menghalangi pengguna jalan raya

Piket SPKT Polsek Sungai Geringging pada kesempatan itu juga memberikan himbuan kepada masyarakat sekitar agar menjauhi kabel dan tiang listrik yang roboh karena sangat membahayakan keselamatan.

Aiptu Wawan. Y mengatakan, peran aktif warga masyarakat dalam memberikan imformasi setiap bentuk kejadian alam sangat berkontribusi ke para pihak (Polri,TNI,BPBD) agar kejadian bencana alam dapat di antisipasi dengan cepat tanggap dan proses evakuasi segera dilakukan, ujarnya. (Wik)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments