Sambangi Warga Binaan, Bhabinkamtibmas Polsek Kota Pariaman Imbau Patuhi Protokol Kesehatan.

iklan adsense

Sambangi Warga Binaan, Bhabinkamtibmas Polsek Kota Pariaman Imbau Patuhi Protokol Kesehatan.

Pariaman Kota, Pionir-- Salah satu tugas rutin Bhabinkamtibmas adalah melaksanakan sambang kewarga binaan selain untuk menjalin silaturahmi yang lebih erat sekaligus menyampaikan pesan-pesan kamtibmas serta mencari informasi yang berkembang di masyarakat agar tercipta situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.

Seperti halnya yang di lakukan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Kota Pariaman Aipda Adel yang menyambangi  warga binaan di salah satu warung Desa Kajai, pada Sabtu, 29 Januari 2022.

Pada kesempatan yang baik tersebut Aipda Adel  menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas dan mengajak masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan serta untuk bersama-sama ikut serta menjaga keamanan lingkungan guna mencegah terjadinya gangguan kamtibmas.

Aipda Adel mengimbau kepada masyarakat untuk mematuhi Protokol Kesehatan yang dianjurkan pemerintah guna memutus mata rantai penyebaran covid 19 serta mengimbau kepada masyarakt untuk tidak memaksakan diri melaut melihat cuaca yang tidak menentu.

Kapolsek Kota Pariaman AKP Edikaran Prianto. SH.MH  mengatakan Bhabinkamtibmas sebagai ujung tombak Kepolisian di masyarakat mampu membina masyarakat sehingga tercipta situasi kamtibmas yang kondusif.

"Dengan kegiatan seperti ini kita berharap pada masyarakat agar dapat menyampaikan setiap informasi atau permasalahan yang terjadi di lingkungannya, kepada Bhabinkamtibmas untuk dipecahkan secara bersama -sama, apabila tidak bisa di selesai secara kekeluargaan baru di laporkan ke Polsek untuk penanganan lebih lanjut,“ pungkasnya (Wik)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments