Hampir Semua Murid SDN 16 Ranah Batahan Mengikuti Vaksinasi
Kedatangan mereka ke sekolah dengan Akreditasi B, yang dipimpin kepala sekolah, Elida itu adalah untuk megikuti kegiatan vaksinasi anak sekolah usia 6 – 11 tahun yang dilaksanakan Polsek Ranah Batahan dibawah pimpinan Iptu Dwi Rahmat Hadi SH bersama Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimca) dan tenaga kesehatan Puskesams Ranah Batahan.
Kegiatan vaksinasi yang dimulai jam 8.00 WIB itu, berdasarkan pantauan wartawan Pionir untuk wilayah Pasaman Barat, hampir diikuti oleh semua siswa yang ada. Dalam catatan, SD Negeri 16 Ranah Batahan memiliki jumlah siswalLaki-laki sebanyak 33 orang dan siswa perempuan sebanyak 46 orang.
“Alhamdulillah, para orang terlihat antusias mendampingi anak-anaknya untuk mengikuti kegiatan vaksinasi anak sekolah usia 6 – 11 tahun ini,” kata Kapolsek Ranah Batahan Iptu Dwi Rahmat Hadi pada Pionir.
Dwi Rahmat Hadi mengaku bangga melihat dukungan para orang tua itu. “Saya bangga melihat sikap para orang tua itu, mereka cukup mendukung vaksinasi anak 6-11 tahun ini. Karena mereka menyadari ini adalah untuk meningkatkan percaya diri para orang tua untuk menyekolahkan anaknya, sehingga tidak khawatir lagi karena sudah terlindungi oleh vaksin Covid-19,” ujar Dwi Rahmat Hadi. (Firman Sikumbang)
0 Comments