Kapolres Pasaman Barat Tinjau Kegiatan Vaksinasi Anak di SD IT Cahaya Makkah

iklan adsense

Kapolres Pasaman Barat Tinjau Kegiatan Vaksinasi Anak di SD IT Cahaya Makkah

Pasaman Barat, Pionir-– Kapolres Pasaman Barat AKBP M. Aries Purwanto, S.I.K., M.M meninjau kegiatan vaksin anak 6-11 tahun di Sekolah Dasar IT (Islam Terpadu) Cahaya Makkah, Nagari Lingkuang Aua, Kecamatan Pasaman Kabupaten Pasaman Barat, Senin, (14/02).

AKBP M. Aries Purwanto, S.I.K., M.M yang datang kelokasi vaksin didampingi oleh Kapolsek Pasaman AKP Rosminarti, S.H lalu berkeliling melihat suasana vaksinasi anak tersebut. Sesekali, M. Aries nampak turut menghibur anak-anak yang menangis saat divaksin dan memberikan bingkisan hadiah. 

Orang nomor satu di Polres Pasaman Barat itu menjelaskan, mulai dari tanggal 03 Februari 2022 sampai dengan tanggal 12 Februari 2022 jumlah anak yang telah tervaksin berjumlah 3.955 siswa sekolah dasar dan madrasah ibtidaiyah. Dia berharap, target vaksinasi anak yang berada di Kabupaten Pasaman Barat bisa diselesaikan dengan cepat.

"Jumlah anak yang tervaksin di Kabupaten Pasaman Barat berjumlah 3.955 siswa sekolah dasar dan madrasah ibtidaiyah. Mudah-mudahan kitab bisa capai target vaksin ini dalam waktu yang cepat, untuk itu kita beserta jajaran menyelenggarakan kegiatan vaksinasi ini secara running dan berkesinambungan," ungkapnya.

Dalam kegiatan akselerasi vaksinasi anak yang saat ini digencarkan oleh Polres Pasaman Barat menempuh berbagai upaya-upaya agar tercapainya target vaksinasi anak di Kabupaten Pasaman Barat, salah-satunya adalah pemberian hadiah atupun bingkisan yang diberikan kepada anak yang telah selesai menerima vaksin.  

Dari hasil kegiatan vaksinasi di sekolah yang dikepalai oleh Satria, A.Ma., S.Pd.I ini, tercatat bahwa sebanyak 94 orang siswa telah menerima vaksin Coronavac. Ini merupakan hasil koordinasi seluruh stakeholeder termasuk Dinas Pendidikan dan Dinas Kesehatan yang baik dalam upaya akselerasi vaksinasi anak di Kabupaten Pasaman Barat.

  M. Aries meminta adanya kerjasama dari berbagai elemen seperti Forkopimda, Forkopimca serta para tokoh-tokoh masyarakat dalam upaya percepatan vaksinasi anak ini.

Untuk diketahui, hari ini Polres Pasaman Barat mendirikan gerai vaksin sebanyak 23 gerai vaksin anak yang tersebar di seluruh sekolah dasar ataupun sederajat yang ada di Kabupaten Pasaman Barat. (HumasResPasbar)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments