Tingkatkan Silaturahmi Kapolsek Kota Pariaman Hadiri Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1443 Hijriyah/2022

iklan adsense

Tingkatkan Silaturahmi Kapolsek Kota Pariaman Hadiri Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1443 Hijriyah/2022

Pariaman Kota, Pionir--Minggu 27 Februari 2022 Bripka Ardi Putra mewakili Kapolsek Kota Pariaman AKP Edikaran Prianto. SH, MH menghadiri Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1443 Hijriyah/2022 Masehi yang diselenggarakan oleh Pengurus Mesjid Raya Padusunan, Kota Pariman.

Mengawali sambutannya  Bripka Ardi Putra mengatakan, semoga kegiatan ini semakin mempererat ukhuwah serta dapat meningkatkan ketakwaan sebagai umat muslim, disamping itu terjalinya  silaturahim antar sesama, sehingga dapat mewujudkan suatu masyarakat yang Baldatun Tayibatun Warobun Gafur (negeri yang tentram, subur, aman, nyaman dan damai).

"Mudah-mudahan melalui Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1443 Hijriyah/2022 ini dapat meningkatkan ukhuwah antar sesama, dan terjalinnya silaturahmi yang baik antara Kepolisian dan masyarakat,"ucapnya.

Sementara itu Kapolsek Kota Pariaman AKP Edikaran Prianto. SH, MH mengatakan pada Pionir, hadirnya Bhabinkamtibmas di acara Isra Mi’raj itu merupakan bentuk dukungan Polri terhadap kegiatan keagamaan, secara tidak langsung dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan personil. Kegiatan itu juga bertujuan untuk membuhul silaturrahmi dan kemitraan  Kepolisian dengan masyarakat, tuturnya

"Pada kegiatan Isra Mi’raj itu Bhabinkamtibmas juga mengingatkan para peserta yang hadir untuk senantiasa mematuhi protokol kesehatan (Prokes) 5M guna mencegah penularan Covid-19," ujarnya ( Firman Sikumbang)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments