Aktifkan Kembali Pos Kamling, Bhabinkamtibmas Polsek Sungai Limau Rangkul Pemuda

iklan adsense

Aktifkan Kembali Pos Kamling, Bhabinkamtibmas Polsek Sungai Limau Rangkul Pemuda

Pariaman Kota,  Pionir---Bhabinkamtibmas Nagari Malai V Suku Timur Polsek Sungai Limau, Polres Pariaman Kota, Polda Sumatera Barat (Sumbar) Bripka Indel Supriadi melaksanakan giat Door to Door System (DDS)/ Tiada Hari Tanpa Silaturahmi (THTS) dengan Ketua Pemuda Korong Ujung Labung, Nagari Malai V Suku Timur, Kecamatan Sungai Limau Kabupaten Padang Pariaman. Pada giat DDS/THTS itu Bripka Indel Supriadi menkoordinasikan tentang Pengaktifkan kembali siskamling yang ada di daerah tersebut. Senen 14 Maret 2022.

Kata Bripka Indel Supriadi untuk menciptakan lingkungan yang aman dan tenteram tidak bisa dilakukan oleh aparat kepolisian semata, Tetapi butuh pula kesadaran dan partisipasi warga khususnya pemuda. Salah satunya adalah dengan menggalakkan lagi sistem keamanan lingkungan (siskamling).

“Siskamling ini perlu digalakkan lagi. Sebab, melalui siskamling sangat efektif meminimalisasi terjadinya tindak kejahatan,” ujarnya.

Sementara itu Kapolsek Sungai Limau Iptu Umar Yani. SH mengimbau kepada seluruh wali nagari, wali korong dan pemuda untuk lebih peduli dengan keamanan lingkungan masing-masing dengan mengaktifikan kembali siskamling.  Hal ini penting dilakukan dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga masyarakat, ucapnya.

“Jadi saya mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama agar selalu peka dan harus peduli dengan lingkungan tempat tinggalnya. Jika melihat ada hal-hal yang mencurigakan, segera laporkan kepada petugas Kepolisian," ujarnya (wik)



iklan adsense

Post a Comment

0 Comments