Kanit Binmas dan Bhabin Sosialisasi dan Kampanye Proaktif Penerimaan Anggota Polri di SMA 1 Sungai Geringging

iklan adsense

Kanit Binmas dan Bhabin Sosialisasi dan Kampanye Proaktif Penerimaan Anggota Polri di SMA 1 Sungai Geringging

Pariaman Kota, Pionir--Polsek Sungai Geringging Polres Pariaman menggelar Sosialisasi dan Kampanye Proaktif tentang Penerimaan Anggota Polri tahun Anggaran 2022 di SMA 1 Sungai Geringging, Senin (7/3/2022).

Sosialisasi dan kampanye proaktif yang dilaksanakan oleh Kanit Binmas Aipda Joni Welmi bersama Bhabinkamtibmas Nagari Malai III Koto Brigadir Irdiwan itu diikuti para siswa Kelas XII SMA 1 Sungai Geringging.

Kegiatan yang dimulai pukul 10.30 WIB itu dikuti secara serius oleh siswa-siswi. Apalagi disosialisasikan bahwa penerimaan anggota Polri tidak dipungut biaya, semua tergantung kemampuan dan potensi yang dimiliki masing-masing calon peserta.

Tak hanya itu, penerimaan anggota Polri dilaksanakan dengan menganut prinsip Bersih, Transparan, Akuntabel dan Humanis.

Keduanya juga menyampaikan gambaran awal bagi peserta, berupa serangkaian tes yang harus dijalani. Seperti pengukuran tinggi dan berat badan serta tes buta warna

Untuk itu, menurutnya, para siswa sejak dini telah dapat mempersiapkan diri dengan baik jika berkeinginan dan berminat mengabdikan diri bagi nusa dan bangsa.sebagai anggota Polri.

"Pihak sekolah dapat mendorong agar siswa yang berpotensi mendaftar menjadi anggota Polri," tukasnya.

Di kesempatan itu, tak lupa kedua personel Polsek Sungai Geringging itu menghimbau warga sekolah untuk tetap nematuhi protokol kesehatan (prokes) guna mencegah penularan virus COVID-19.

"Di tengah pandemi yang belum berakhir ini, mernatuhi prokes dengan menerapkan 5M terutama selalu memakai masker setiap melakukan aktifitas di luar rumah, menjaga jarak dan mencuci tangan dengan bersih, dapat mencegah penularan virus COVID-19," tuturnya (Uk1)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments