Polwan Puti Singgalang Kembali Lakukan Pengamanan di Masjid

iklan adsense

Polwan Puti Singgalang Kembali Lakukan Pengamanan di Masjid

Padang, Pionir—Jum’at 04 Maret 2022 itu kaum pria muslim yang hendak melaksanakan shalat Jum’at di Masjid Mujahidin Taplau Padang yang berdiri megah di Jalan Ir H Juanda No 79, Flamboyan Baru, Kecamatan Padang Barat, Kota Padang kembali dibuat tenang tanpa ada rasa was-was memarkirkan kendaraannya di seputaran masjid saat melaksanakan ibadah wajib sjalat Jum’at.

Masjid yang sangat nyaman, bersih dan harum yang berada di kawasan Tepi Laut dekat Monumen Perdamaian Muaro Lasak ini memang ramai dikunjungi oleh kaum muslim yang akan melaksanakan ibadah. Karena itulah Polisi Wanita (Polwan) Puti Singgalang Ditsamapta Polda Sumatera Barat (Sumbar) turun memberikan pengamanan di masjid tersebut.

Tak hanya itu, kata Kasubditgasum Ditsamapta Polda Sumbar Kompol Dedy Indrawan, A.Mk, pada hari Jumat ini Polwan Puti Singgalang Ditsamapta Polda Sumbar, selain melakukan pengamanan di Masjid Mujahidin, juga memberikan pengamanan di Masjid Raya Sumbar yang berada di Jalan Chatib Sulaiman, Alai Parak Kopi, Kecamatan Padang Utara, Kota Padang.

“Pada Jum’at ini kita menurunkan dua tim, satu tim bertugas di Masjid Mujahidin dan satu tim lagi di Masjid Raya Sumbar. Selain memberikan pengamanan, para Polwan Puti Singgalang ini juga memantau protokol kesehatan para jemaah yang datang ke masjid tersebut,” kata Dedy Indrawan.

Dikatakan, Tim yang bertugas di Masjid Mujahidin dipimpin oleh Ipda Deli Sukmayanti dan di Masjid Raya Sumbar dipimpin Aipda Feggia Rimendha, beranggotakan Brigadir Chairunnisa Pulungan, Bripda Yolanda Widya Putri, Bripda Elsa Yulinda, Bripda Nur Andini, Bripda Tri Rahayu Asmariza dan Bripda Anggun Cevita Zamri.

“Para Polwan Puti Singgalang Ditsamapta Polda Sumbar ini selain memberikan pengamanan mereka juga melakukan imbauan tentang protokol kesehatan 5M (mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak, menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilitas),” kata Dedy Indrawan.

Ia mengatakan, sebelum shalat Jum’at dilaksanakan, para Polwan Puti Singgalang juga mengecek sarana protokol kesekatan (prokes) di masjid masing-masing, terutama tempat cuci tangan. (Firman Sikumbang)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments