Polsek Talamau Tertibkan PETI di Daerah Tombang

iklan adsense

Polsek Talamau Tertibkan PETI di Daerah Tombang

Talamau, Pionir—Gempa bumi dengan Magnitudo 6,2 yang mengguncang Kabupaten Pasaman Barat dan Pasaman pada Jumat 25 Febriari 2022 sekitar jam 8.39 WIB, telah berlalu hampir sebulan lebih.

Dalam rangka terciptanya situasi yang kondusif pasca gampa tersebut, Kapolsek Talamau, Polres Pasaman Barat (Pasbar), Polda Sumatera Barat (Sumbar) AKP Junaidi, SH  bersama Wali Nagari Sinuruik dan Kepala Jorong Tombang melaksanakan kegiatan penertipan pertambangan tanpa ijin (PETI) di daerah Tombang, Nagari Sinuruik, Kecamatan Talamau, pada Jum’at pagi 1 April 2022.

Dalam pertiban yang dilakukan saat itu, kata AKP Junaidi yang dihubungi Pionir Jum’at sore mengatakan, tidak ditemukan para pelaku serta aktifitas penambangan di lokasi tersebut. 

“Walau demikian kita tetap melaksanakan upaya persuasif dan prefentif dengan memasang plang plat imbauan untuk tidak melaksanakan pertambangan tanpa ijin,” kata Junaidi menjelaskan.

Selain melakukan giat pemantauan PETI, kata Junaidi, pasca gempa Polsek Talamau berserta personel juga menyerahkan bantuan pada masyarakat Tombang yang terdampak gempa berupa pakaian serta sembako.

Kemudian personel Polsek Talamau juga melaksanakan pemantauan harga serta ketersedian minyak goreng di wilayah hukum Polsek Talamau.

"Personel Polsek Talamau juga memonitoring ketersedian Bahan Bakar Minyak (BBM) di SPBU Jembatan Panjang, Jorong Limpato, Nagari Kajai, Kecamatan Talamau. selain itu juga melaksanakan patroli pada titik titik tertentu, guna terciptanya situasi dan kondisi yang kondusif,” ujar Junaidi. (Firman Sikumbang)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments