Jaga Kondusifitas Kamtibmas dan Sosialisasi Protokol Kesehatan, Polsek Kota Pariaman Lakukan Patroli Malam
Menindak lanjuti intruksi Kapolres tersebut AKP Edikaran bersama personilnya terus bergerak untuk melakukan pengamanan, menyisir perkampungan padat penduduk, pasar rakyat Kota Pariaman dan objek vital yang ada di daerah itu.
Seperti yang dilakukan personil piket Yanmas dan BP Polsek Kota Pariaman Aipda Eki Candra, Bripka Kusnu Hardadi dan Brigadir Dicky Wardana, pada hari Senen 23 Mai 2022.
Kata Edikaran pada Pionir, malam itu personil piket Yanmas dan BP Polsek Kota Pariaman selain berpatroli menjaga kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat, mereka juga mensosialisasikan protokol kesehatan kepada warga. Mereka menyambagi satu persatu warung-warung warga tempat berkumpulnya kaula muda.
Dengan humanis mereka mensosialisasi tentang penerapan prokes pencegahan Covid-19 ."Virus Corona atau Covid-19 ini sangat mudah menular dan berbahaya bahkan dapat menyebabkan kematian. Oleh karena itu tangkal resiko penularannya dengan selalu menggunakan masker, menjaga jarak fisik dan rajin mencuci tangan, serta mengurangi mobilitas" ujarnya kepada warga.
Mereka juga meminta warga untuk tidak berhenti menerapkan prokes karena hanya dengan prokes bisa terhindar dari bahaya penyebaran Covid-19.
"Kendati saat ini kasus Covid-19 sudah mereda, namun tetap harus disiplin menerapkan protokol kesehatan, karena pandemi Covid-19 belum berakhir," ucapnya
Dan mereka juga mengajak warga untuk turut menjaga kondisi keamanan dan ketertiban, serta melaporkan kepada pelayanan kepolisian Polsek Kota Pariaman apabila terjadi tindak kriminalitas maupun gangguan kamtibmas.
"Selalu waspada dan berhati-hati terhadap gangguan kamtibmas, tindak kriminalitas dapat terjadi kapan dan di mana saja, selama ada kesempatan," tuturnya ( Awik/ Firman Sikumbang)
0 Comments