Piket Yanmas dan BP Polsek Kota Pariaman Intensikan Patroli Malam Hari

iklan adsense

Piket Yanmas dan BP Polsek Kota Pariaman Intensikan Patroli Malam Hari

Pariaman Kota, Pionir-- Pasca Libur Lebaran Idul Fitri 1443 Hijriah, patroli malam kembali diintensifkan untuk tetap terjaganya Kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Polsek Kota Pariaman.

Patroli malam kali ini dilaksanakan oleh Piket Pelayanan Masyarakat (Yanmas) dan BP Polsek Kota Pariaman yang terdiri dari Bripka Beni Syaputra dan Bripka Kusnu Hardadi, Jum'at (13/5/2022).

Dalam melaksanakan patroli, personel Piket Yanmas dan BP itu  mengambil rute dengan start dari Mapolsek Kota Pariaman, kemudian menyusuri kawasan RSUD Pariaman, BRI Pariaman, Talao Pauh Pariaman dan kembali lagi ke Mapolsek Kota Pariaman.

Selama patroli di sepanjang rute itu, kepada setiap masyarakat yang ditemui disosialisasikan akan pentingnya mematuhi prokes, terutama selalu memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan dengan bersih. 

Sementara kepada Satpam yang tampak bersiaga di depan kantor bank BRI Pariaman, selain himbauan prokes juga disampaikan pesan-pesan Kamtibmas.

"Apabila ada hal-hal yang mencurigakan dan bahkan terjadi tindak pidana agar pada kesempatan pertama terlebih dahulu menghubungi pelayanan SPK Polsek Kota Pariaman, atau pelayanan SPKT Polres Pariaman," pesan Bripka Beni Syaputra dan Bripka Kusnu Hardadi di kesempatan itu.

Terpisah, Kapolsek Kota Pariaman AKP Edi Karan Prianto, SH, MH menyebutkan, pelaksanaan kegiatan Patroli Rutin Piket Yanmas dan BP itu dimulai sejak pukul 20.30 WIB sampai dengan pukul 21.27 WIB.

Dia menyebut, sepanjang rute itu patroli mensosialisasikan protokol kesehatan (prokes) dan menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada masyarakat dan Satpam.

"Sosialisasi prokes kepada Satpam dan masyarakat itu guna memutus mata rantai penyebaran dan penularan virus COVID-19, serta menghimbau untuk selalu menjaga dan meningkatkan kewaspadaan sebagai antisipasi terhadap pencurian," terang AKP Edi Karan Prianto.(Uk1)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments