Cegah C3, Sat Samapta Polres Pariaman Patroli Dialogis di Kawasan Keramaian
Patroli dialogis itu dipimpin langsung oleh Kasat Samapta Polres Pariaman AKP Hijrul Aswad, SH dan diperkuat beberapa personel, diantaranya Padal Iptu Candra Fizal, Aipda Soni Marta, SH, MH, Aipda Ali Jafri dan Bripka Zulham Sasnabar.
Beberapa titik keramaian yang menjadi lokasi atau rute patroli dialogis itu, yakni Stasiun Pengisian Bahan Bakar (SPBU), Terminal Bus Tipe A Jati, Pusat Perbelanjaan/Minimarket, Universitas/Kampus, Penginapan/Perhotelan Rumah Dinas, Stasiun Kereta Api/PJKA, Pasar Rakyat Objek Wisata Pantai, Kantor Lissing/Finance dan perkantoran/instansi pemerintah di Kota Pariaman.
Hal itu sesuai Surat Perintah Kasat Samapta Polres Pariaman Nomor : Sprin/672/VI/3.3/2022, tanggal 25 Juni 2022 tentang pelaksanaan Patroli dialogis. Dan sejalan dengan atensi Kapolres Pariaman AKBP Abdul Aziz, S.Ik terhadap kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum (wilkum) Polres Pariaman.
Kapolres Pariaman AKBP Abdul Aziz, S.Ik melalui Kasat Samapta Polres Pariaman AKP Hijrul Aswad, menyebutkan, Patroli Sat Samapta Polres Pariaman dilaksanakan dalam rangka Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD).
Patroli yang dilaksanakan sejak pukul 09.00 WIB hingga pukul 11.45 WIB itu dilakukan dalam bentuk mengingatkan masyarakat, agar tetap waspada terhadap kemungkinan terjadinya Tindak Pidana C3, yakni Curat, Curas, Curanmor atau gangguan kamtibmas lainya.
"Masyarakat mesti meningkatkan kewaspadaan seperti saat memarkirkan kenderaan di parkiran, karena lokasi itu sering terjadinya Tindak Pidana Pencurian kendaraan Bermotor (Curanmor) dan tindak pidana Lainya," ujarnya.
Untuk itu lah Sat Samapta melaksanakan Patroli Dialogis, agar selalu dapat memberikan rasa aman dan nyaman di tengah masyarakat.
"Ini agar terjaminnya kenyamanan di tengah masyarakat Kota Pariaman, baik pada saat bekerja maupun di lingkungan tempat tinggal. Sekaligus, terciptanya Harkamtibmas di Wilkum Polres Pariaman," tukasnya.
Dalam patroli itu, petugas juga mengajak masyarakat untuk divaksin di geray-geray yang telah ditentukan di Wilkum Polres Pariaman
"Vaksinasi merupakan program pemerintah, agar seluruh lapisan masyarakat terhindar dari penularan virus COVID-19," pungkasnya. (UK1)
0 Comments