Iptu Jafri Ingatkan Bhabinkamtibmas Rutin Melakukan Pemantauan Hewan Ternak
“Saya minta selaku anggota Polsek Kampung Dalam yang mengemban tugas Bhabinkamtibmas agar menyampaikan kepada para pengelola peternakan sapi, kerbau maupun kambing agar selalu menjaga kebersihan kandang, ternak dan orangnya. Sesering mungkin melakukan pembersihan kotoran sapi dan menyemprotkan disinfektan,” begitu pesan berulang yang kerap disampaikan oleh Iptu Jafri pada para Bhabinkamtibmas.
Pesan Kapolsek itu direspon langsung oleh para Bhabinkamtibmas Polsek Kampun Dalam. Seperti yang dilakukan oleh Aipda Nurul Ikhwan, Bhabinkamtibmas Nagari Limau Purut di Korong Patalangan pada Selasa 7 Juni 2022.
"Selain mengingatkan peternak agar selalu selalu menjaga kebersihan kandang, saat itu Aipda Nurul Ikhwan juga mengingatkan peternak agar melakukan pemberian suplemen maupun obat-obatan hewan bila ada yang sapinya terindikasi sakit,” kata Jafri.
Saat itu kata Jafri menambahkan, Aipda Nurul Ikhwan juga menyampaikan pada masyarakat bahwa wabah PMK pada sapi dan binatang ternak lainnya, dapat ditangani dengan cepat. Oleh karena itu masyarakat diminta agar sedapat mungkin melaporkan ke pihak terkait, bila ada yang terjangkit PMK.
“Tidak perlu panik, dapat dikordinasikan ke pihak desa agar tim kesehatan dari dinas terkait dapat melakukan penanganan lebih lanjut, sehingga wabah PMK tidak semakin meluas,” begitu pesan Aipda Nurul Ikhwan mengingatkan masyarakat dan peternak. (Firman Sikumbang)
0 Comments