Kapolres Pariaman Pimpin Langsung Goro Bersama di Masjid Taqwa
Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Pariaman AKBP Abdul Aziz, SIK yang diikuti oleh Kapolsek Kota Pariaman AKP Edi Karan Prianto, SH, MH, PJU, dan perwira Polres dan Polsek Kota Pariaman.
Kegiatan yang dimulai pukul 08.00 WIB itu juga diikuti masyarakat Kelurahan Taratak di lingkungan Masjid Taqwa Taratak.
Dalam pelaksanaan Goro Bersama itu, personel Polres Pariaman dan Polsek Kota Pariaman beserta masyarakat melakukan kegiatan membersihkan perkarangan depan dan membersihkan halaman belakang Mesjid Taqwa.
Bentuk kegiatan itu diantaranya membuat pagar pembatas Mesjid Taqwa dengan perumahan warga, Mengecat bangunan dan membersihkan ruang kelas MDA Mesjid Taqwa Taratak, serta Membersihkan rumput liar di halaman belakang masjid.
Kapolsek Kota Pariaman AKP Edi Karan Prianto, SH, MH menyebutkan, tujuan pelaksanaan kegiatan Goro bersama tersebut untuk meningkatkan kemitraan dengan masyarakat serta mempererat silaturahmi Polri dan Masyarakat.
"Harapannya terjalin komunikasi yang baik dalam menjaga situasi Kamtibmas yang aman, nyaman dan Kondusif," terangnya.
Kegiatan goro bersama itu selesai sekira pukul 10.30 WIB, dengan situasi berjalan aman dan terkendali. (UK1)
0 Comments