Karena Hujan Deras, Kapolsek Kota Bukittinggi Hadir Saat Drainase Meluap
Kapolsek Kota Bukittinggi Kompol Hj Rita Suryanti, S.H, membenarkan kejadian adanya air dari drainase meluap sehingga berdampak ke rumah masyarakat sekitar dekat drainase di Kelurahan Pulai Anak Air, Kecamatan Mandiangin Koto Selayan Kota Bukittinggi, dan meluapnya drainase tersebut karena curah hujan yang cukup tinggi dan deras, sehingga drainase tidak mampu menampung curah hujan tersebut, sehingga meluap dan air tersebut masuk ke rumah masyarakat sekitar dengan ketinggian 30 Cm, dan yang terdampak 3 KK.
Kapolsek Kota Hj. Rita menambahkan, bahwa kita hadir ke tempat drainase meluap tersebut bersama Bhabinkamtibmas Pulai Anak Air, BPBD Kota Bukittinggi, dan Lurah Pulai Anak Air, dan saat ini situasi sudah normal karena hujannya sudah reda.
"Sebaiknya drainase atau selokan air serta parit-parit yang di Kota Bukittinggi ini sudah perlu mendapat perhatian dan perlu dibersihkan", demikian Kompol Rita mengahirinya. (Humas ResBkt)
0 Comments