Polsek Kota Bukittinggi Melakukan Pelatihan PBB Terhadap Siswa Sekolah

iklan adsense

Polsek Kota Bukittinggi Melakukan Pelatihan PBB Terhadap Siswa Sekolah

Bukittinggi, Pionir--Untuk melatih siswa agar tetap disiplin dalam melakukan belajar mengajar di sekolah, Polsek Bukittinggi telah melakukan pelatihan Peraturan Baris Berbaris (PBB) di Sekolah YPI SMP Islam Al Islah  Kel. Campago Guguk Bulek, Kecamatan Mandiangin Koto Selayan, Kota Bukittinggi Sumatera Barat, pada hari ini Rabu tanggal (22/6/2022).

Kapolsek Kota Bukittinggi KOMPOL Hj. Rita Suryanti, S.H, didampingi Kanit Binmas Polsek Kota Bukittinggi IPTU Hamrizal, S.H, membenarkan bahwa personelnya dipimpin langsung oleh Kanit Binmas bersama  Panit II Binmas Polsek Kota Bukittinggi IPTU Hero.S, Bhabinkamtibmas Kel. Garegeh AIPTU Hutri Sony, dan Bhabinkamtibmas Kel. Campago Guguk Bulek BRIPKA Okriadi ,S.H,M.H, melakukan pelatihan PBB terhadap Siswa SMP Islam Al Islah Kel. Campago Guguk Bulek, Kecamatan Mandiangin Koto Selayan Kota Bukittinggi.

"Pelatihan PBB ini diberikan selama 3 hari, dan juga para pelatih memberikan motivasi kepada para siswa  agar menjadi orang baik dan berguna", demikian Hj. Rita.

Kanit Binmas IPTU Hamrizal, S.H, menyampaikan bahwa pelatihan PBB ini dilakukan rutin oleh Unit Binmas dengan Bhabinkamtibmas Polsek Kota Bukittinggi kepada sekolah-sekolah yang ada di Kota Bukittinggi, dengan maksud agar para siswa mengetahui peraturan tentang PBB dan juga untuk mendisiplinkan para siswa di setiap sekolah, agar melalui pelatihan tersebut diharapkan akan kedepannya lahir generasi bangsa yang lebih mumpuni dan siap bersaing dengan anak-anak bangsa lainnya. (Humas ResBkt)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments