Api “Jilati” Betor di Malam Takbiran

iklan adsense

Api “Jilati” Betor di Malam Takbiran

Bukittinggi, Pionir—Disaat suara tasbih, tahmid dan takbir menggema di masjid-masid yang akan melaksanakan hari Raya Idul Adha 1443 Hijriah versi Muhamaadiyah pada Jumat malam 8 Juli 2022, tiba-tiba sekitar jam 22,30 WIB warga di jalan Bahder Johan Pasar Pagi Tembok, Kelurahan Tembok, Kota Bukittinggi dikejutkan dengan peristiwa kebakaran satu unit becak motor (betor) Nopol BA 2036 L milik Dinas Kebersihan Pemerintah Kota Bukittinggi, yang dikendarai oleh N Syukri Fera (46 tahun), yang merupakan karyawan Dinas Kebersihan kota setempat.

 Peristiwa tersebut dibenarkan Kapolsek Bukittinggi, Polres Bukittinggi, Polda Sumatera Barat (Sumbar) Kompol Hj. Rita Suryati SH, yang dihubungi Pionir, Senin sore 11 Juli 2022,

"Benar pada Jum’at malam telah terjadi kebakaran satu unit becak motor milik Dinas Kebersihan Pemerintah Kota Bukittinggi,” kata Rita Suryati.

Ia mengatakan,  peristiwa itu bermula pada jam 21. 30 WIB, saat itu korban Syukri Fera memarkirkan becak motor yang dikendarinya di pinggir Jalan Bahder Johan Pasar Pagi Tembok dan korban pulang kerumah.

Namun kata Rita Suryati, sekitar jam 22.30 WIB, seorang saksi bernama Iqbal (16 tahun), pelajar, melihat api di bagian mesin becak motor tersebut dan selanjutnya saksi berteriak minta tolong. 

“Mendengar teriakan itu, warga masyarakat datang membantu memadamkan api dengan cara manual. Selanjutnya masyarakat menghubungi Dinas Pemadam Kebakaran Kota  Bukittinggi,” kata Rita Suryati.

Dikatakannya, berkat bantuan masyarakat dan dua unit mobil Pemadam Kebakaran Kota Bukittinggi dan satu unit mobil pemadam Kebakaran Kabupaten Agam, api akhirnya bisa dipadamkan sekitar jam 22.50 WIB.

Akibat kejadian tersebut kerugian diperkirakan mencapai Rp30.000.000. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Dugaan sementara asal api diperkirakan konslering kabel di bagian mesin motor. (Firman Sikumbang)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments