Bhabinkamtibmas Polsek Sungai Geringging Serap Keluhan Warga Melalui DDS

iklan adsense

Bhabinkamtibmas Polsek Sungai Geringging Serap Keluhan Warga Melalui DDS

Sungai Geringging, Pionir--Bhabinkamtibmas Polsek Sungai Geringging untuk Nagari Sungai Sirah Aipda Novri Andri, pada Senin pagi 18 Juli 2022 melaksanakan kegiatan rutin berupa kegiataan  door to door system (DDS). 

Kata Kapolsek Sungai Geringging, Polres Pariaman, Polda Sumatera Barat (Sumbar) Iptu Bambang Adrian SH, kegiatan yang dilakukan Bhabinkamtibmas tersebut merupakan kegiatan sambang tiada hari tanpa silaturahmi ke rumah warga dan tokoh masyarakat.

Bambang Adrian mengatakan, kegiatan DDS ini merupakan salah satu wujud keaktifan Bhabinkamtibmas dalam menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat di daerah binaannya.

Dalam DDS kali ini, kata Bambang Adrian, Bhabinkamtibmas Aipda Novri Andri mendatangi warga Korong Koto Bangko dan tokoh masyarakat Tuangku Zuliardi.

“Kepada warga dan tokoh masyarakat Aipda Novri Andri menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, agar masyarakat turut serta menjaga situasi kamtibmas yang telah kondusif dengan cara tidak ikut-ikutan terlibat dalam aksi kejahatan,” kata Bambang Adrian menjelaskan.

Sementara itu Aipda Novri Andri yang dihubungi Pionir mengatakan, saat DDS dengan warga dan tokoh masyarakat tersebut, ia menyampaikan harapan agar masyarakat dapat menanamkan ke diri sendiri bahwa keamanan dan ketertiban sangat penting dalam hidup bermasyarakat.

“Dalam kegiatan DDS ini saya juga berupaya mendengarkan keluh kesah atau permasalahan yang dirasakan masyarakat sehingga bisa bersama-sama untuk dicari jalan keluarnya,” ujar Aipda Novri Andri. (Firman Sikumbang)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments