Kembali Ungkap Kasus Narkotika, Polres Dharmasraya Tangkap DA di Jorong Tabek Pamatang
Atas pengungkapan kasus itu, Tim Opsal SatresNarkoba Polres Dharmasraya berhasil menangkap satu orang laki-laki dewasa berinisial DA (19) dengan barang bukti berupa enam plastik bening Narkotika Golongan I Jenis Ganja Kering
Terkait hal itu, Kapolres Dharmasraya AKBP Nurhadiansyah, S.I.K melalui Kasubsi Penmas Sihumas Ipda Marbawi, SH membenarkan adanya pengungkapan Kasus Narkotika Golongan I Jenis Ganja Kering tersebut.
"Ya benar, Satresnarkoba di bawah pimpinan Kasatnya Iptu Rusmardi, SH telah melakukan penangkapan dan mengamankan satu orang laki-laki dewasa berinisial DA (19) diduga telah melakukan Tindak Pidana Narkotika beserta beberapa barang bukti," kata Ipda Marbawi, Kamis (28/7/2022).
Dijelaskan, pada hari Rabu, Tanggal 27 Juli 2022 sekira pukul 19.30 WIB Satresnarkoba Polres Dharmasraya telah berhasil mengamankan satu orang laki laki dewasa berinisial DA, kelahiran Sawahlunto Sijunjung, 26 Desember 2003, Suku Minang, Pekerjaan Pelajar/Mahasiswa, dengan tempat kejadian di Jorong Tabek Pamatang Kenagarian Sikabau Kecamatan Pulau Punjung Kabupaten Dharmasraya.
DA yang merupakan warga Jorong Tanjung Salilok Kenagarian Sikabau Kecamatan Pulau Punjung itu, diduga melakukan tindak Pidana menawarkan untuk dijual, menjual, membeli, menerima, menjadi perantara dalam jual beli, menyerahkan, memiliki, menyimpan, menguasai atau menyediakan dan menggunakan diduga Narkotika Golongan I Jenis Ganja Kering.
Disebutkannya, kronologis pengungkapan kasus itu berawal dari informasi masyarakat bahwa di TKP tersebut sering dilakukan penyalahgunaan narkotika. Menindaklanjuti informasi itu, petugas SatresNarkoba melakukan penyelidikan dan benar adanya informasi tersebut.
Selanjutnya, petugas melakukan penangkapan terhadap tersangka beserta barang bukti narkotika antara lain satu buah kantong plastik warna hijau yang berisikan enam buah plastik bening yang didalamnya terdapat Daun Kering diduga Narkotika Golongan I jenis Ganja Kering.
Petugas juga berhasil mengamankan barang bukti lainnya berupa satu bungkus kertas paper merek Narayana, dan Uang Rp.50 Ribu
Ditambahkannya, di saat penggeledahan dan penyitaan tersebut turut disaksikan oleh Wali Nagari Sikabau Abdul Razak dan Kepala Jorong Tabek Pamatang Frans Daromes.
Kemudian, tersangka dan barang bukti tersebut dibawa ke Mapolres Dharmasraya guna proses penyelidikan dan penyidikan lebih lanjut, pungkasnya..(Uk1)
0 Comments