Satgas Preemtif Ops Bina Karuna Singgalang 2022 Berikan Penyuluhan Antisipasi karhutla dan Bencana Alam

iklan adsense

Satgas Preemtif Ops Bina Karuna Singgalang 2022 Berikan Penyuluhan Antisipasi karhutla dan Bencana Alam

Pariaman Kota, Pionir - Anggota Satgas Preemtif Ops Bina Karuna Singgalang 2022 memberikan penyuluhan tentang antisipasi kebakaran hutan dan lahan (karhutla) dan bencana alam kepada masyarakat Desa Batang Tajongkek, Kecamatan Pariaman Selatan, Kota Pariaman, Kamis (21/7/22) pukul 10.30 Wib.

Sebagai salah satu langkah dalam mencegah terjadinya  karhutla, Kasat Binmas Polres Pariaman, AKP Haryani Bahri, SH mengatakan, ia bersama Satgas Preemtif Ops Bina Karuna Singgalang 2022 memberikan penyuluhan tentang bahaya karhutla dengan melaksanakan pembersihan lahan dengan cara dibakar, sekaligus untuk tetap waspada terhadap bencana alam seperti banjir dan tanah longsor.

“Sejak dimulainya Operasi Bina Karuna Singgalang 2022 beberapa waktu lalu, Satuan Binmas Polres Pariaman gencar melakukan sosialisasi kepada masyarakat. Baik berupa imbauan kepada tokoh-tokoh masyarakat, maupun berdialog langsung dengan masyarakat,” ujar Haryani Bahri.

“Bahaya Karhutla dapat menimbulkan dampak luas terhadap ekosistem di kawasan hutan. Termasuk dampak kabut asap yang menyebabkan penyakit saluran pernafasan serta mengganggu jarak pandang terutama untuk transportasi penerbangan,” terang Haryani Bahri.

Kasat Binmas Polres Pariaman juga menegaskan bahwa tindakan pembakaran hutan dan lahan merupakan suatu tindakan yang melanggar hukum. Bahkan dapat dikenakan sanksi pidana, akhirnya.(ha)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments