Antisipasi Kejahatan di Malam Hari, Kapolsek Kota Bukittinggi Intensifkan Patroli Blue Light

iklan adsense

Antisipasi Kejahatan di Malam Hari, Kapolsek Kota Bukittinggi Intensifkan Patroli Blue Light

Bukittinggi, Pionir-- Untuk mewujudkan Kondusifitas kamtibmas di wilayah hukumnya serta mengantisipasi terjadinya aksi kriminalitas, Kapolsek Kota Bukittinggi Kompol Hj. Rita Suryanti. SH  menekankan kepada personilnya agar meningkatkan pelaksanaan KRYD (Kegiatan Rutin Yang ditingkatkan, dan melakukan Patroli Blue Light setiap hari.

Pernyataan itu disampaikan Kompol Hj. Rita Suryanti. SH saat melaksanakan apel kesiapan anggota dalam kegiatan KRYD dan Patroli Blue Light di halaman Mapolsek Kota Bukittinggi, Senen 22 Agustus 2022.

Menindaklanjuti intruksi Kapolsek tersebut AKP Nasril (Pawas) dan Aipda Fitra Yohandra. SH bergegas untuk melaksanakan KRYD dan Patroli Blue Light tersebut, dengan tujuan untuk mengantisipasi dan mencegah terjadinya tindak kejahatan khususnya dimalam hari.

"Blue Light memang kita fokuskan pada waktu malam sampai dengan dini hari. Dengan menyalakan lampu rotator biru pada malam hari,” ungkapnya.

Dengan Patroli Blue Light, masyarakat juga akan merasa aman karena kehadiran polisi ada di sekitar mereka pada malam hari. Untuk itu masyarakat tidak  lagi merasa was-was saat beraktifitas.

Dikatakan Kompol Hj. Rita Suryanti, kegiatan patroli yang dilaksanakan oleh anggotanya adalah tindakan Refresif terhadap semua bentuk gangguan kamtibmas lainnya guna memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat serta mengedukasi masyarakat untuk mengikuti protokol kesehatan ditengah pandemi Covid-19.

"Dalam kegiatan tersebut sekaligus juga dilakukan imbauan dan teguran kepada masyarakat yang tidak mematuhi protokol kesehatan,” katanya. (Firman Sikumbang)


iklan adsense

Post a Comment

0 Comments