Bhabinkamtibmas Polsek Kota Pariaman Afdahal Bustami Adakan Giat DDS dengan Mahasiswa KKN di Desa Marunggi
Dalam giat tersebut Aiptu Afdahal Bustami membahas tentang Kamtibmas, terutama tindak kejahatan pencuriab kendaraan bermotor (curanmor), serta menyampaikan imbauan agar masyarakat yang beraktifitas dikeramaian untuk tetap patuhi protokol kesehatan.
"Untuk terhundar dari ganguan Kamtibmas dihiimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada terhadap tindakan kriminal di lingkungan masing-masing, dan tidak memarkirkan kendaraan di sembarangan tempat setelah digunakan", ungkap Aiptu Afdahal Bustami.
Dalam mencegah terjadinya tindak pencurian kendaraan bermotor atau Curanmor Bhabinkamtibmas memberi himbauan kepada warga agar tidak memarkir kendaraannya di lokasi yang rawan, dan lebih baik dibawa saat di parkir kendaraannya dalan keadaan stank tetkunci serta ditambah dengan kunci ganda.
Sementara itu Kapolsek Kota Pariaman AKP Edi Karan Prianto, SH, MH menjelaskan, kegiatan sambang kepada warga ini bertujuan untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, bersilaturahmi, dan sekaligus meningatkan masyarakat agar tidak memarkir kendaraan di luar rumah pada malam hari untuk menghindari tindak kejahatan pencurian, ujar Kapolsek.(ha)
0 Comments