Panit Intelkam Polsek Kota Bukittinggi Sampaikan Pesan Kamtibmas Jelang Jum'at di Mesjid Baiturrahman Bukit Apit

iklan adsense

Panit Intelkam Polsek Kota Bukittinggi Sampaikan Pesan Kamtibmas Jelang Jum'at di Mesjid Baiturrahman Bukit Apit 

Bukittinggi, Pionir - Memanfaatkan waktu jelang masuknya Ibadah Sholat Jum'at, Panit Intelkam Polsek Bukittinggi AKP Nofri berkesempatan menyampaikan

pesan-pesan Kamtibmas kepada masyarakat di Mesjid Baiturrahman Bukit Apit Kelurahan Bukit Apit Puhun Kecamatan Guguk Panjang, Jumat (5/8/2022).

Dengan penyampaiannya itu Panit Intelkam berharap kepada seluruh masyarakat bersama dengan Polri khususnya di wilayah hukum Polsek Bukittinggi untuk menjaga dan menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif di tengah masyarakat.

“Kegiatan ini sebagai bentuk antisipasi guna meminimalisir terjadinya tindak kriminalitas serta gangguan Kamtibmas lainnya demi rasa aman dan nyaman bagi masyarakat,” ujar AKP Novri.

Dia juga menyebutkan, dengan kebersamaan hal ini tentunya mampu mengatasi seluruh permasalahan yang timbul di tengah masyarakat, yakni dengan cara melibatkan elemen masyarakat guna mencari solusi yang terbaik 

"Masyarakat tentunya bisa lebih terbuka dalam menyikapi keadaan dan selalu waspada serta bisa menjalin kerjasama dengan pihak kepolisian dengan baik” tuturnya.

Terpisah, Kapolsek AKP Hj Rita Suryanti menyebutkan, Polsek Bukittinggi secara rutin akan terus memberikan himbauan dan edukasi Kamtibmas kepada seluruh lapisan  masyarakat di Wilayah Hukum Polsek Kota Bukittinggi.

“Untuk itu mari kita tingkatkan kewaspadaan dan kesiapsiagaan di wilayah lingkungannya masing-masing,” tukas kapolsek yang berkomitmen dengan motto  Basamo Mako Nyo Kito Kuek. ( Uk1)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments